Habibah, Ma'rifat Ilmi (2025) FENOMENA GEGAR BUDAYA DAN ADAPTASI BUDAYA MAHASISWA SUMATERA PADA PRODI BKI DI UIN PROF. K.H. SAIFUDDIN ZUHRI PURWOKERTO. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.
|
Text
HABIBAH MA'RIFAT ILMI_FENOMENA GEGAR BUDAYA DAN ADAPTASI BUDAYA MAHASISWA SUMATERA PADA PRODI BKI DI UIN PROF. K.H. SAIFUDDIN ZUHRI PURWOKERTO.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Fenomena gegar budaya merupakan tantangan umum bagi mahasiswa perantauan, khususnya mahasiswa asal Sumatera di Program Studi Bimbingan dan Konseling Islam (BKI) UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto. Gegar budaya ini disebabkan oleh perbedaan nilai sosial, bahasa, adat, pola komunikasi, dan kebiasaan antara budaya asal Sumatera dan budaya Jawa dominan di Purwokerto. Akibatnya, mahasiswa sering mengalami rasa asing, kebingungan, dan tekanan emosional selama adaptasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor penyebab gegar budaya dan strategi yang digunakan mahasiswa Sumatera untuk mengatasinya. Ditemukan bahwa tantangan utama meliputi penggunaan bahasa Jawa, perbedaan gaya komunikasi yang lebih santun, dan cita rasa makanan yang berbeda. Kehidupan masyarakat yang lebih tenang dan cenderung menghindari konflik juga menjadi sesuatu yang baru bagi mereka. Informan penelitian ini adalah dua mahasiswa Sumatera, ANS yang berasal dari Provinsi Sumatera Barat (Padang), dan MUH berasal dari Provinsi Sumatera Selatan (Palembang). Menggunakan pendekatan kualitatif-fenomenologi, penelitian ini mengungkap pengalaman Informan dan maknanya. Data diperoleh melalui observasi, wawancara mendalam, dan analisis dokumen terkait. Penelitian ini menyoroti kesulitan mahasiswa Sumatera dalam menyesuaikan diri dengan penggunaan bahasa Jawa dalam interaksi sehari-hari, yang memiliki tingkatan bahasa seperti ngoko, krama madya, dan krama inggil, berdasarkan konteks sosial lawan bicara. Meskipun demikian, mereka dapat beradaptasi dengan membangun hubungan sosial, mengikuti kegiatan kampus, dan mempelajari budaya lokal. Dukungan dari teman satu angkatan, dosen, dan lingkungan kampus yang toleran sangat membantu proses adaptasi mereka.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Gegar Budaya, Adaptasi Budaya, Mahasiswa Sumatera |
Subjects: | 300 Social sciences > 304 Factors affecting social behavior 300 Social sciences > 370 Education > 378 Higher education |
Divisions: | Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam |
Depositing User: | Habibah Ma'rifat Ilmi |
Date Deposited: | 22 Apr 2025 02:16 |
Last Modified: | 22 Apr 2025 02:16 |
URI: | http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/30382 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |