Nawang, Wulan (2025) PRAKTIK PENATAAN KIOS PEDAGANG DI PASAR KLIWON PERSPEKTIF MAS{LAH{AH (Studi Kasus Di Pasar Kliwon Kecamatan Karanglewas Kabupaten Banyumas). Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhrri.
|
Text
uplud_SKRIPSI NAWANG WULAN 1917301064 17-1-25.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Penataan kios pedagang di pasar tradisional memiliki peran penting dalam menciptakan kenyamanan, kelancaran aktivitas jual beli, serta kesejahteraan pedagang dan pembeli. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis praktik penataan kios pedagang di Pasar Kliwon Kecamatan Karanglewas Kabupaten Banyumas dalam perspektif Mas{lah{ah. Pendekatan Mas{lah{ah digunakan untuk mengkaji bagaimana kebijakan dan implementasi penataan kios pedagang dapat memberikan manfaat bagi masyarakat secara luas, baik dalam aspek ekonomi, sosial, maupun lingkungan. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara mendalam dengan pedagang, pengelola pasar, serta pihak-pihak terkait lainnya. Analisis data dilakukan secara deskriptif dengan pendekatan Mas{lah{ah, yang mengacu pada prinsip kemaslahatan dalam hukum Islam, yaitu mendatangkan manfaat dan menghindarkan mudarat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa praktik penataan kios pedagang di Pasar Kliwon Kecamatan Karanglewas Kabupaten Banyumas mencerminkan Sebagian masyarakat Pasar Kliwon Karanglewas menggantungkan hidup dengan berdagang, namun lokasi pedagang sering kali tidak tertata dengan baik, seperti ditemukannya pedagang daging yang berdekatan dengan pedagang makanan atau tempat sampah. Hal ini menimbulkan ketidaknyamanan dan kekhawatiran konsumen terkait kebersihan dan kesehatan, serta dikeluhkan oleh pedagang yang merasa tidak ada tindak lanjut dari pengelola pasar setelah menyampaikan keluhan. Pengelola pasar mengakui bahwa penataan kios belum terlaksana dengan optimal dan menekankan pentingnya survei serta strategi penataan ulang untuk meningkatkan kualitas pasar dan kenyamanan masyarakat. Kondisi yang tidak tertata ini bertentangan dengan prinsip mashlahah (kemaslahatan) dalam Islam, khususnya dalam aspek hifz an-nafs (menjaga jiwa) dan hifz al-mal (menjaga harta), karena ketidaknyamanan konsumen dapat merusak kesehatan dan merugikan pedagang akibat berkurangnya minat pembeli. Selain itu, hal ini juga mengganggu kenyamanan psikologis konsumen yang seharusnya dilindungi oleh hifz al-aql (menjaga akal). Oleh karena itu, penataan ulang pasar yang lebih terstruktur dan higienis sangat diperlukan untuk menciptakan kondisi yang mendukung kesehatan, kenyamanan, dan kesejahteraan masyarakat, sejalan dengan mashlahah dharuriyyah (kemaslahatan primer) dan tahsiniyyah (kemaslahatan pelengkap), guna meningkatkan kualitas pasar dan kehidupan sosial-ekonomi masyarakat. Kata kunci: Penataan Kios, Pasar Kliwon, Mas{lah{ah, Kabupaten Banyumas
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penataan Kios, Pasar Kliwon, Mas{lah{ah, Kabupaten Banyumas |
Subjects: | 2x4. Fiqih > 2x4.2 Muamalah > 2x4.29 Aspek Muamalah lain (Taflis, Ihya ul mawaat, Ujroh (upah)Hajr, Luqatah, Kharaj, Jizyah) |
Divisions: | Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Nawang Wulan |
Date Deposited: | 17 Jan 2025 07:30 |
Last Modified: | 17 Jan 2025 07:30 |
URI: | http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/29030 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |