Fatimah, Suyekti (2024) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL TERHADAP PEMAHAMAN MATEMATIS KELAS V SD NEGERI 1 BOJONGSARI KABUPATEN PURBALINGGA. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.
|
Text
FATIMAH SUYEKTI_PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL TERHADAP PENINGKATAN PEMAHAMAN MATEMATIS KELAS V SD NEGERI 1 BOJONGSARI KABUPATEN PURBALINGGA.pdf Download (6MB) | Preview |
Abstract
Pemahaman matematis merupakan kemampuan yang sangat penting yang harus dimiliki oleh siswa dalam belajar matematika. Kemampuan pemahaman matematis adalah salah satu tujuan penting dalam pembelajaran, yang memberikan pengertian bahwa materi-materi didalam matematika bukan hanya sebagai hafalan namun lebih dari itu. Dengan memiliki pemahaman siswa dapat memahami konsep materi dan konsep matematika serta menyelesaikan soal matematika dengan mudah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran kontekstual terhadap peningkatan matematis di kelas V SD Negeri 1 Bojongsari. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif dengan quasi eksperimen. Teknik pengumpulan data penelitian ini berupa dokumentasi dan observasi untuk mengetahui kondisi awal di lapangan dan instrument tes yang digunakan untuk mengukur peningkatan pemahaman matematis. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 43 siswa dan sample yang diambil sejumlah 43 siswa. Teknik analisis data yang digunakan simple random sampling. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh didalam penerapan model pembelajaran kontekstual terhadap pemahaman matematis pada siswa kelas V SD Negeri 1 Bojongsari.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penerapan Model, Pembelajaran Kontekstual, Pemahaman Matematis |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.7 Mathematics for Elementary Education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Fatimah Suyekti |
Date Deposited: | 22 Oct 2024 04:42 |
Last Modified: | 22 Oct 2024 04:42 |
URI: | http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/27641 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |