Mahesa, Galang Pahreli (2024) TRANSFORMASI KONSEP DIRI JAMA'AH MAJELIS TA'LIM JINGO (NGAJI NGOPI) DESA BANGBAYANG KECAMATAN BANTARKAWUNG KABUPATEN BREBES. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.
|
Text
MAHESA GALANG PAHRELI_TRANSFORMASI KONSEP DIRI JAMA'AH MAJELIS TA'LIM JINGO (NGAJI NGOPI) DESA BANGBAYA.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
Transformasi konsep diri merupakan salah satu fenomena psikologis dan sosial yang sering terjadi pada individu maupun kelompok yang terlibat dalam kegiatan keagamaan. Proses ini tidak hanya menyentuh aspek keyakinan religius, tetapi juga mencakup perubahan perilaku, pandangan hidup, serta cara individu memaknai keberadaan diri di tengah masyarakat. Salah satu wadah yang memiliki peran signifikan dalam proses transformasi ini adalah majelis ta'lim. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan gambaran konsep diri jamaah Majelis Ta’lim Jingo (Ngaji Ngopi) di Desa Bangbayang, Kecamatan Bantarkawung, Kabupaten Brebes, serta faktor-faktor yang mempengaruhi transformasi konsep diri jamaah tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi dengan lima jamaah sebagai sampel yang dipilih secara purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) jamaah Majelis Ta’lim Jingo memiliki konsep diri positif, namun terdapat subjek yang memiliki konsep diri negatif, dan (2) terdapat dua faktor yang mempengaruhi transformasi konsep diri, yaitu faktor eksternal seperti reaksi orang lain, referensi dari majelis, serta pembelajaran, dan faktor internal berupa evaluasi diri, peran yang diambil, minat, serta motivasi jamaah.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Transformasi, Konsep Diri, Jama’ah, Majelis Ta’lim |
Subjects: | 100 Philosophy and psychology > 120 Epistemology, causation, humankind |
Divisions: | Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam |
Depositing User: | Mahesa Galang Pahreli |
Date Deposited: | 15 Oct 2024 08:00 |
Last Modified: | 15 Oct 2024 08:00 |
URI: | http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/27328 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |