PENGARUH MODAL USAHA, LAMA USAHA, LOKASI PEMASARAN DAN DIGITAL MARKETING TERHADAP PENDAPATAN UMKM NOPIA MINO DI KAMPUNG NOPIA MINO DESA PEKUNDEN, KECAMATAN BANYUMAS

Retno, Puji Rahayu (2024) PENGARUH MODAL USAHA, LAMA USAHA, LOKASI PEMASARAN DAN DIGITAL MARKETING TERHADAP PENDAPATAN UMKM NOPIA MINO DI KAMPUNG NOPIA MINO DESA PEKUNDEN, KECAMATAN BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
RETNO PUJI RAHAYU_PENGARUH MODAL USAHA, LAMA USAHA, LOKASI PEMASARAN DAN DIGITAL MARKETING TERHADAP PENDAPATAN UMKM NOPIA MINO DI KAMPUNG NOPIA MINO DESA PEKUNDEN, KECAMATAN BANYUMAS.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) merupakan salah satu sektor industri yang memiliki andil cukup besar dalam perekonomian Indonesia. Sektor UMKM disebut sebagai ekonomi kerakyatan karena hasil dari UMKM merupakan barang-barang yang dibutuhkan untuk kehidupan sehari-hari setiap masyarakat. Tujuan utama dalam menjalankan suatu usaha yaitu untuk memperoleh pendapatan. Pendapatan usaha dapat dipengaruhi banyak faktor. Penelitian ini untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi pendapatan UMKM Nopia Mino di Kampung Nopia Mino. Penelitian ini menggunakan pendekekatan kuantitatif. Penelitian ini dilakukan di Kampung Nopia Mino Desa Pekunden, Kecamatan Banyumas dengan jumlah populasi 21 pengrajin Nopia Mino. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik nonprobability sampling yaitu lebih tepatnya menggunakan sampling jenuh. Metode pengambilan data menggunakan observasi, wawancara, dan penyebaran kuesioner. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini meliputi modal usaha (X1), lama usaha (X2), lokasi pemasaran (X3), digital marketing (X4), dan pendapatan (Y). Analisis data yang digunakan yaitu statistik deskriptif dan statistik inferensial dengan menggunakan regresi linier sederhana. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara parsial variabel-variabel yang signifikan mempengaruhi pendapatan UMKM Nopia Mino di Kampung Nopia Mino adalah modal usaha (X1) dan lama usaha (X2). Sedangkan variabel lokasi pemasaran (X3), digital marketing (X4) tidak berpengaruh signifikan terhadap pendapatan UMKM Nopia Mino di Kampung Nopia Mino.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Modal Usaha, Lama Usaha, Lokasi Pemasaran, Digital Marketing
Subjects: 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Retno Puji Rahayu Sdri
Date Deposited: 16 Jul 2024 07:08
Last Modified: 16 Jul 2024 07:08
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/26321

Actions (login required)

View Item View Item