PELANGGARAN KODE ETIK JURNALISTIK (KEJ) PADA BERITA KRIMINAL DI INDONESIA NEWS (iNews.id)

Melly Istianah, Intan (2024) PELANGGARAN KODE ETIK JURNALISTIK (KEJ) PADA BERITA KRIMINAL DI INDONESIA NEWS (iNews.id). Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Skripsi_2017102006_Intan melly istianah.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Kode Etik Jurnalsitik (KEJ) adalah pedoman yang harus diperhatikan dan dilaksanakan oleh wartawan. Selain itu juga, wartawan memiliki tanggung jawab dan kejujuran dalam menyampaikan informasi. Sekarang ini media, teknologi, dan masyarakat tidak bisa dipisahkan. Seorang jurnalis membutuhkan media dalam menyebar luaskan informasi yang terdapat pada berita. Dalam berita kriminal mengenai pembunuhan dan pemerkosaan yang memiliki sensitifitas yang tinggi menjadi tantangan bagi wartawan dalam menjalankan tugasnya. Berita yang disampaikan juga harus memiliki sifat yang sesuai dengan KEJ seperti tidak berimbang, tidak adanya kebohongan, tidak fitnah, tidak adanya unsur cabul dan sadis, tidak mencapurkan prasangka pribadi, dan identitas dari pelaku atau korban harus diperhatikan juga. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Terdapat 98 populasi berita dengan sampel 76 berita, teknik pengambilan ini dilakukan dengan melihat tabel Krejcie and Morgan. Kategori yang digunakan berdasarkan pada KEJ yaitu tidak berimbang, bohong, fitnah, cabul, sadis, prasangka, dan identitas. Berdasarkan hasil penelitian, menurut peneliti berita-berita kriminal mengenai pembunuhan dan pemerkosaan yang ditampilkan oleh iNews.id sudah maksimal dalam menerapkan Kode Etik Jurnalistik, khusunya pada pasal 1 point c, pasal 4, pasal 5, dan pasal 8 poin a. Walaupun masih ada beberapa pelanggaran yang dilakukan. Dari tujuh kategori, kategori yang paling banyak melakukan pelanggaran yaitu tidak berimbang sebanyak 7, Sadis memiliki nilai 6, identitas 5, prasangka bernilai 3, cabul sebanyak 2, serta kategori bohong dan fitnah masing-masing bernilai 1. Kata kunci: Pelanggaran, Kode Etik Jurnalistik, Kriminal, Pembunuhan, Pemerkosaan, iNews.id

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pelanggaran, Kode Etik Jurnalistik, Kriminal, Pembunuhan, Pemerkosaan, iNews.id
Subjects: 000 Generalities > 070 News media, journalism, publishing
Divisions: Fakultas Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Intan Melly Istianah sdri
Date Deposited: 16 Jul 2024 01:59
Last Modified: 16 Jul 2024 01:59
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/26191

Actions (login required)

View Item View Item