KECERDASAN EMOSIONAL ANAK USIA DINI DALAM ANIMASI OMAR DAN HANA

Nurul, Hidayah (2023) KECERDASAN EMOSIONAL ANAK USIA DINI DALAM ANIMASI OMAR DAN HANA. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Nurul Hidayah_Kecerdasan Emosional Anak Usia Dini dalam Animasi Omar dan Hana.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Abstrak: Kecerdasan emosional memiliki peran yang sangat penting untuk mencapai kesuksesan di sekolah maupun dalam berkomunikasi di lingkungan masyarakat. Pendidikan dan pola asuh yang diterapkan pada anak dalam rangka membentuk kecerdasan emosionalnya dapat dilakukan dengan menonton animasi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana kecerdasan emosional anak usia dini dalam animasi Omar dan Hana. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif dan jenis penelitian yang penulis lakukan penelitian analisis isi. Metode pengumpulan data dalam penelitian adalah metode pengumpulan analisis isi. Sumber data primer menggunakan animasi Omar dan Hana. Data sekunder di dapatkan dari kumpulan jurnal, buku atau skripsi terdahulu. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik dokumentasi dengan cara mengamati setiap adegan yang terdapat pada animasi omar dan hana. Hasil penelitian yang telah dilakukan yaitu terdapat beberapa scene dan dialog yang sesuai dengan indikator kecerdasan emosinal anak usia dini diantaranya mengenali emosi diri, mengelola emosi, memotivasi diri, mengenali emosi orang lain dan membina hubungan. Kata kunci: Kecerdasan Emosional, Anak Usia Dini, Animasi Omar dan Hana

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kecerdasan Emosional, Anak Usia Dini, Animasi Omar dan Hana
Subjects: 800 Literature and rhetoric > 807 Education, research, related topics
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Nurul Hidayah
Date Deposited: 14 Apr 2023 02:41
Last Modified: 14 Apr 2023 02:41
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/18769

Actions (login required)

View Item View Item