PERAN RADEN SAYYID KUNING DALAM PENYEBARAN ISLAM DI DESA ONJE KECAMATAN MREBET KABUPATEN PURBALINGGA

DWI, LESTARI (2021) PERAN RADEN SAYYID KUNING DALAM PENYEBARAN ISLAM DI DESA ONJE KECAMATAN MREBET KABUPATEN PURBALINGGA. Skripsi thesis, IAIN PURWOKERTO.

[img]
Preview
Text
COVER-BAB I_BAB IV_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
DWI LESTARI_PERAN RADEN SAYYID KUNING DALAM PENYEBARAN ISLAM DI DESA ONJE KECAMATAN MREBET KABUPATEN PURBALINGGA.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas tentang peran Raden Sayyid Kuning dalam penyebaran Islam di Desa Onje Kecamatan Mrebet Kabupaten Purbalingga. Adapun faktor yang meliputi penelitian ini adalah biografi Raden Sayid Kuning, karena belum terungkap dengan jelas dan apa saja peran Raden Sayid Kuning dalam penyebaran Islam di Desa Onje. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi biografi Raden Sayyid Kuning, serta untuk mengetahui peran Raden Sayid Kuning dalam penyebaran Islam. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian sejarah dan perpustakaan. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa: (1) Raden Sayyid Kuning yang mempunyai nama asli Ngabdullah Syarif yang berasal dari Cirebon, Jawa Barat dan masih keturuan Arab. Ngabdullah Syarif juga masih memiliki hubungan saudara dengan seorang Wali Sanga, yaitu Syarif Hidayatullah atau Sunan Gunung Jati. Di Cirebon ia belajar kepada Sunan Drajat, ia mempunyai keinginan untuk pergi ke Purwokerto, Karang lewas untuk menyebarkan agama Islam, ditempat inilah ia bertemu dengan Kyai Arsyayuda menantu Arsantaka, Syekh Mahdum Wali dan Syekh Mahdum Umar, mereka bersama-sama menyebarkan Islam, Raden Sayyid Kuning meneruskan ke Kadipaten Onje (Kabupaten Purbalingga sekarang). Kemudian ia dinikahkan oleh Kuningwati, dan menyebarkan Islam, yang dikenal dengan Islam Aboge, tidak hanya itu ia juga menjadi penghulu. (2). Berdasarkan penelitian, isi yang dibahas adalah peran Raden Sayyid Kuning dalam mengajarkan ajaran yang dibawa oleh Raden Sayyid Kuning itu memperkenalkan agama Islam, dan kondisi masyarakat Onje pada saat itu yang kurang pemahaman dalam bidang Agama, serta menciptakan kalender Aboge untuk menentukan hari raya Islam, seperti yang telah diajarkan oleh Sunan Kalijaga. Kata Kunci: Biografi, dan Peran Tokoh

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Biografi, dan Peran Tokoh
Subjects: 2x0 Islam (Umum) > 2x0.9 Islam dan Bidang Lainnya
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.2 Dakwah > 2x7.21 Fungsionaris Dakwah : Wali, Ulama, Muballig, Da'i
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora > Sejarah Peradaban Islam
Depositing User: DWI LESTARI sdr
Date Deposited: 25 Feb 2021 08:01
Last Modified: 25 Feb 2021 08:01
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/9783

Actions (login required)

View Item View Item