PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN GAME EDUKASI PADA MATERI ALJABAR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS MATEMATIS SISWA KELAS VII

Ari Rahayu, Kusumawardani (2023) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN GAME EDUKASI PADA MATERI ALJABAR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS MATEMATIS SISWA KELAS VII. Skripsi thesis, UIN Prof K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Ari Rahayu Kusumawardani_1917407079_Skripsi.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan berfikir kritis matematis siswa kelas VII SMPN 2 Purbalingga. Kemampuan berfikir kritis matematis merupakan suatu kemampuan untuk mengetahui suatu permasalahan lebih mendalam, dan menemukan ide untuk mengatasi masalah tersebut. Salah satu faktor yang mempengaruhi kemampuan berfikir kritis matematis siswa di SMPN 2 Purbalingga adalah pembelajaran masih menggunakan metode pembelajaran konvensional atau metode ceramah yang menyebabkan siswa cepat bosan dalam mengikuti pelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran game edukasi yang valid dan efektif untuk meningkatkan kemampuan berfikir kritis matematis siswa kelas VII. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Research and Development (R&D). Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMPN 2 Purbalingga yang berjumlah 264 siswa. Sampel yang digunakan penelitian ini adalah simple random sampling yang merupakan teknik mengambil sampel secara acak tanpa memperhatikan strata yang ada dalam populasi. Sehingga sampel pada penelitian ini yaitu kelas VII C yang berjumlah 32 siswa sebagai kelas kontrol dan kelas VII D yang berjumlah 34 siswa sebagai kelas eksperimen. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa media pembelajaran game edukasi dinyatakan valid dan layak digunakan dengan hasil persentase pada validasi hasil materi sebesar 80%, ahli media sebesar 82,5%, penelitian guru sebesar 94%,penelitian uji coba kelompok kecil sebesar 90,36%, dan penilaian uji lapangan sebesar 85,52%.Selanjutnya game edukasi yang dikembangkan juga dinyatakan efektif dalam meningkatkan kemampuan berfikir kritis matematis siswa dengan hasil skor kelas eksperimen sebesar 0,83 dan berada pada kategori tinggi, lebih besar dari skor kelas kontrol sebesar 0,37 dan berada pada kategori sedang. Kedua data tersebut di uji menggunakan uji t dua sampel bebas dengan hasil mendapatkan nilai 0,000 < α = 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa media game edukasi efektif untuk meningkatkan kemampuan berfikir kritis matematis siswa pada materi aljabar kelas VII di SMPN 2 Purbalingga.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Game Edukasi, Media Pembelajaran, Kemampuan Berfikir Kritis Matematis
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education
600 Technology (Applied sciences) > 607 Education, research, related topics
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Ari Rahayu Kusumawardani sdri
Date Deposited: 13 Dec 2023 04:04
Last Modified: 13 Dec 2023 04:04
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/22675

Actions (login required)

View Item View Item