ETOS KERJA PEDAGANG ETNIS TIONGHOA DI PASAR WAGE PURWOKERTO

SUNBULATUL, FITRI (2021) ETOS KERJA PEDAGANG ETNIS TIONGHOA DI PASAR WAGE PURWOKERTO. Skripsi thesis, IAIN PURWOKERTO.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB IV_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
SUNBULATUL FITRI_ETOS KERJA PEDAGANG ETNIS TIONGHOA.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Etos kerja merupakan semangat dalam bekerja yang menjadi ciri khusus dan dan suatu keyakinan dalam diri seseorang atau kelompok. Pasar Wage merupakan salahsatu pasar terbesar yang ada di Purwokerto dan sekitarnya, yang menjadikan pasar ini unik terdapatnya Klenteng di lingkungan pasar dan Etnis Tionghoa mendominasi di Pasar Wage. Ciri khas dalam bekerja juga terdapat dalam pedagang etnis Tionghoa di Pasar Wage Purwokerto. Dengan bekerja keras pedagang etnis Tionghoa dapat memenuhi kehidupan yang layak dan mandiri. Hal ini yang mendasari peneliti tertarik untuk meneliti etos kerja etnis Tionghoa di pasar wage Purwokerto. Untuk mempermudah penelitian ini, maka penulis menggunakan metode penelitian kualitatif. Penelitian ini menggunakan tahap-tahap diantaranya, pengumpulan data, dan analisis data. Pengumpulan data didapat dari hasil wawancara dengan pemilihan sample narasumber dengan tekhnik snowball sampling dan pegamatan selama peneliti membaur dengan pedagang Etnis Tionghoa di Pasar Wage Purwokerto, dan analisis data yaitu dengan cara mendeskripsikan berdasarkan apa yang ada dilapangan. Penelitian ini menggunakan teori atau konsep kapitalisme Max Weber. Dari penelitian ini peneliti menemukan Agama dapat membentuk sikap etos kerja pedagang etnis Tionghoa di Pasar Wage Purwokerto dan apa saja nilai-nilai Agama yang membentuk etos kerja pedagang etnis Tionghoa di Pasar Wage Purwokerto. Bentuk etos kerja pedagang Etnis Tionghoa di Pasar Wage yaitu seperti yang di kemukakan oleh Max Weber meliputi Kerja keras, disiplin, hemat, menabung dan investasi. Yang menjadi faktor terbentuknya etos kerja pedagang etnis Tionghoa di Pasar Wage Purwokerto yaitu Agama, Budaya, Sosial dan ilmu pengetahuan. Didalam faktor tersebut terdapat niali-nilai keagamaan Kristen calvinis yang ada pada konsep Calling dan Asketisme menurut Waber. Kata Kunci : Etos Kerja, Etnis Tionghoa, Agama.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Etos Kerja, Etnis Tionghoa, Agama.
Subjects: 200 Religion > 204 Special topics
200 Religion > 230 Christian theology > 235 Spiritual beings
200 Religion > 290 Other and comparative religions > 299 Other religions
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora > Studi Agama - Agama
Depositing User: Sunbulatul Fitri sdr
Date Deposited: 26 Feb 2021 02:10
Last Modified: 26 Feb 2021 02:10
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/9785

Actions (login required)

View Item View Item