OPTIMALISASI PENDAYAGUNAAN ZAKAT, INFAQ, DAN SEDEKAH DI LAZIS NU KELURAHAN BERKOH KECAMATAN PURWOKERTO SELATAN KABUPATEN BANYUMAS

NANA PERMANA, NIM: 092322006 (2015) OPTIMALISASI PENDAYAGUNAAN ZAKAT, INFAQ, DAN SEDEKAH DI LAZIS NU KELURAHAN BERKOH KECAMATAN PURWOKERTO SELATAN KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, IAIN PURWOKERTO.

[img]
Preview
Text
COVER, BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
NANA PERMANA_OPTIMALISASI PENDAYAGUNAAN ZAKAT, INFAQ, DAN SEDEKAH DI LAZIS NU KELURAHAN BERKOH KECAMATAN PURWOKERTO SELATAN KABUPATEN BANYUMAS.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

LAZIS merupakan sebuah lembaga yang didirikan oleh masyarakat sebagai wadah yang berfungsi untuk mengumpulkan, mengelola, mendistribusikan, dan mendayagunakan harta ZIS. Skripsi ini dilatarbelakangi oleh adanya LAZIS yang didalamnya mengelola, mendistribusikan dan mendayagunakan harta ZIS secara produktif, tidak seperti pada umumnya yaitu memberikan harta ZIS kepada mustah}iq sekali habis atau sering disebut sebagai zakat konsumtif. Tujuan dari pendayagunaan ZIS sendiri adalah meningkatkan pelayanan bagi masyarakat dalam menunaikan ZIS , mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan keadilan sosial, serta meningkatkan hasil guna dan daya guna ZIS. Dalam kitab Anwa>rul al-Masa>lik didalamnya dijelaskan bahwa ZIS boleh diberikan kepada mustah}iq dalam bentuk produktif yakni fakir dan miskin diberikan zakat sesuai dengan kebutuhannya, bisa berbentuk alat usaha atau modal dagang yang sesuai dengan profesinya. Maka jika diberikan langsung sebagai modal usaha antara mustah}iq yang satu dengan yang lainnya saling dibedakan sesuai dengan modal yang dibutuhkan, antara pedagang perhiasan, pedagang pakaian, pedagang sayur mayur dll. Jika tidak diberikan dalam modal usaha maka diberikan secukupnya pada umumnya”. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah 1.Bagaimana LAZIS NU di kelurahan Berkoh, Kec. Purwokerto Selatan, Kab. Banyumas dalam mengoptimalkan pendayagunaan harta ZIS 2.Apakah optimalisasi pendayagunaan harta ZIS di LAZIS NU sesuai dengan hukum Islam. Metode pengumpulan data yang digunakan antara lain observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan untuk menganalisis data yang diperoleh, penulis lakukan dengan cara analisis sebelum di lapangan, analisis selama dilapangan, mereduksi data, menyajikan data, dan verifikasi data. Praktek optimalisasi pendayagunaan ZIS di kel. Berkoh yaitu dengan adanya pemberian beasiswa,pengobatan gratis, pelatihan wirausaha, seperti pembuatan sapu lidi, kain pel, selanjutnya adanya koperasi simpan pinjam, usaha angkringan,ternak kambing, ternak ayam, budi daya ikan lele,dan lain sebagainya. Dan memang zakat produktif dalam hukum Islam juga diperbolehkan tidak hanya selalu zakat konsumtif saja. Dengan pengoptimalan pendayagunaan ZIS terbukti dapat mengurangi beban kehidupan masyarakat, meminimalisir pengangguran, meningkatkan SDM dan dapat mensejahterakan kehidupan masyarakat. Kata kunci : Optimalisasi, pendayagunaan, Zakat, infaq S{adaqah, LAZIS NU, Kel. Berkoh.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 2x4. Fiqih > 2x4.1 Ibadah > 2x4.14 Zakat
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Lc. M.Hum Nurrohim Nurrohim
Date Deposited: 02 Sep 2016 07:27
Last Modified: 02 Sep 2016 07:36
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/968

Actions (login required)

View Item View Item