AKTUALISASI AJARAN ROBITHOH DALAM KOMUNIKASI INTERPERSONAL (Studi Kasus di Majelis Dzikir Thoriqoh Al-Rosuli Al-Muhammadiyati Al-Haqmaliyati Desa Bengbulang Kecamatan Karangpucung Kabupaten Cilacap)

Dinar, Ginanjar (2020) AKTUALISASI AJARAN ROBITHOH DALAM KOMUNIKASI INTERPERSONAL (Studi Kasus di Majelis Dzikir Thoriqoh Al-Rosuli Al-Muhammadiyati Al-Haqmaliyati Desa Bengbulang Kecamatan Karangpucung Kabupaten Cilacap). Skripsi thesis, IAIN PURWOKERTO.

[img]
Preview
Text
DINAR GINANJAR_AKTUALISASI AJARAN ROBITHOH DALAM KOMUNIKASI INTERPERSONAL (Studi Kasus di Majelis Dzikir Thoriqoh Al-Rosuli Al-Muhammadiyati Al-Haqmaliyati Desa Bengbulang Kecamatan Karangpucung Kabupaten Cilacap).pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Cover_Bab I_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (613kB) | Preview

Abstract

Pada dasarnya robithoh merupakan sebuah praktik spiritual dalam laku rohani dimana seorang murid menghadirkan sosok seorang guide (penunjuk jalan) yang memotivasi dan menuntun jalan spiritual menuju dekat ke hadirat Allah. Sosok manusia yang dihadirkan tersebut tentu merupakan orang yang lebih sempurna dan telah memahami seluk-beluk perjalanan dimaksud, sehingga tidak akan terjadi kesesatan, dan sosok tersebut adalah Mursyid. Peran syeikh atau Mursyid sangat vital dalam membimbing seseorang menempuh perjalanan rohani. Selain itu, Mursyid adalah sebagai washilah (penghubung) ke syeikh-syeikh terdahulu hingga ke Nabi Muhammad SAW. Namun Ajaran Robithoh yang selama ini dikenal, seperti yang penulis temukan pada pengaktualisasiam ajaran Robithoh di Majelis Dzikir Thoriqoh Al-Rosuli Al-Muhammadiyati Al-Haqmaliyati Desa Bengbulang Kecamatan Karangpucung Kabupaten Cilacap. Bahwasanya pengertian Robithoh tidak diartikan hanya sebatas sebuah ikatan antara murid dengan mursyid atau murid dengan sesama ikhwan (murid) secara personal, ataupun ikatan dalam satu wadah thoriqoh yang hanya sebatas upaya membayangkan dan menghadirkan sosok (rupa) mursyid dalam bathiniah saja, melainkan sebuah konseptualisasi ajaran yang terus menerus untuk tetap dijaga dan dilaksanakan dalam upayanya membentuk Insan Kamil (manusia sempurna), dengannya dapat dijadikan sebuah laku dalam kehidupan sehari-hari yang menempatkan sesuatu pada tempatnya sehingga dari padanya mampu menjadi solusi terhadap kontrol sosial serta penyelesaian berbagai masalah-masalah krisis spiritual keagamaan yang terjadi di era modernisasi ini. Penulis mengamati bahwa ajaran robithoh tersebut sangat dekat dengan komunikasi interpersonal yang terjalin antara guru mursyid dengan murid di dalamnya. Jenis komunikasi tersebut dianggap paling efektif untuk mengubah sikap, pendapat atau perilaku manusia berhubung prosesnya yang dialogis salah satunya ialah pengendalian diri. Penulis dalam penelitian ini menggunakan ragam metode penelitian kualitatif studi kasus, mengingat ranah penelitian yang penulis teliti termasuk ke dalam unit sosial, dan dapat dikatakan kelompok. Studi kasus dapat mengantarkan penulis dalam penelitian ini secara mendalam, aktual, intesif dan komprehensif. Penelitian ini secara khusus mermbahas tentang aktualisasi ajaran robithoh di Majelis Dzikir Thoriqoh Al-Rosuli Al-Muhammadiyati Al-Haqmaliyati Desa Bengbulang Kecamatan Karangpucung Kabupaten Cilacap yang sedang berkembang. Melalui penelitian ini, diharapkan dapat memberikan informasi serta pengetahuan baru seputar ajaran robithoh yang selama ini masih samar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Robithoh, Mursyid, Murid, Thoriqoh, Komunikasi Interpersonal.
Subjects: 2x0 Islam (Umum) > 2x0.9 Islam dan Bidang Lainnya
2x5 Akhlak dan Tasawuf > 2x5.2 Tasawuf
2x5 Akhlak dan Tasawuf > 2x5.2 Tasawuf > 2x5.22 Ajaran Tasawuf
2x5 Akhlak dan Tasawuf > 2x5.3 Tarekat > 2x5.32 Naqsyabandiyah
2x5 Akhlak dan Tasawuf > 2x5.3 Tarekat > 2x5.35 Syatariyah
2x5 Akhlak dan Tasawuf > 2x5.3 Tarekat > 2x5.38 Perbandingan antara Tarekat yang satu dengan lainya
2x5 Akhlak dan Tasawuf > 2x5.3 Tarekat > 2x5.39 Tarekat-tarekat lainya
Divisions: Fakultas Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Sdr Dinar Ginanjar
Date Deposited: 11 Feb 2021 03:01
Last Modified: 11 Feb 2021 03:01
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/9328

Actions (login required)

View Item View Item