IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH NOMOR 21 TAHUN 2015 TENTANG PENGELOLAAN PENERANGAN JALAN UMUM DAN LINGKUNGAN DI KABUPATEN BANJARNEGARA PERSPEKTIF MAQA>S}ID AL SYARI>’AH

Nurul, Alifah (2020) IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH NOMOR 21 TAHUN 2015 TENTANG PENGELOLAAN PENERANGAN JALAN UMUM DAN LINGKUNGAN DI KABUPATEN BANJARNEGARA PERSPEKTIF MAQA>S}ID AL SYARI>’AH. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
NURUL ALIFAH_IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH NOMOR 21 TAHUN 2015 TENTANG PENGELOLAAN PENERANGAN JALAN UMUM DAN LINGKUNGAN DI KABUPATEN BANJARNEGARA PERSPEKTIF MAQAS}ID AL SYARI’AH.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER, BAB I PENDAHULUAN, BAB V PENUTUP, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penerangan jalan umum merupakan salah satu fasilitas yang disediakan oleh Pemerintah Daerah untuk pelayanan dalam kegiatan berlalu lintas dan angkutan jalan dan bertujuan untuk keselamatan, keamanan, dan kelancaran berlalu lintas serta memberikan kemudahan bagi pemakai jalan. Penerangan jalan umum sangat penting bagi para pengguna jalan, baik itu di wilayah perkotaan yang padat penduduknya atau di daerah pedesaan yang jarang penduduknya. Seperti halnya Pemerintah Daerah Kabupaten Banjarnegara membentuk Peraturan Daerah Nomor21 Tahun 2015 Tentang Pengelolaan Penerangan Jalan Umum dan Lingkungan di Kabupaten Banjarnegara. Akan tetapi fasilitas penerangan jalan umum di suatu daerah tidak selamanya memadai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tahapan pengelolaan penerangan jalan umum di Kabupaten Banjarnegara dan mengetahui bagaimana pengelolaan penerangan jalan umum dilihat dari perspektif maqa>s}id al-syari>’ah. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field reaserch) dengan tempat penelitian di kantor Dinas Perhubungan Banjarnegara. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif dan pendekatan deskriptif. Adapun pengumpulan data yaitu dengan cara inventarisir peraturan perundang-undangan, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan untuk analisis data menggunakan tahapan reduksi, display dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan pengelolaan penerangan jalan umum dan lingkungan di Kabupaten Banjarnegara belum dilaksanakan sesuai standar pelayanan dan standar operasioal prosedur yang ada. Pengelolaan penerangan jalan umum dan lingkungan belum maksimal karena ditemukan beberapa hambatan seperti sumber daya tenaga dan anggaran yang terbatas. Selanjutnya untuk pengelolaan penerangan jalan umum yang dilakukan oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Banjarnegara mempunyai maksud untuk menunjang keamanan, keselamatan dan ketertiban serta menambah keindahan lingkungan. Dalam kaitannya maqa>s}id al-syari>’ah termasuk ke dalam memelihara harta (h}ifz} al-ma>l), perlindungan kepada jiwa (h}ifz} al-nafs) dan perlindungan kepada lingkungan (h}ifz} al-bi’ah). Kata Kunci: Pengelolaan Penerangan Jalan Umum, Dinas Perhubungan, maqa>s}id al-syari>’ah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan Penerangan Jalan Umum, Dinas Perhubungan, maqa>s}id al-syari>’ah.
Subjects: 300 Social sciences > 340 Law
300 Social sciences > 340 Law > 342 Constitutional and administrative law
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Tata Negara Islam
Depositing User: Sdri Nurul Alifah
Date Deposited: 21 Oct 2020 02:21
Last Modified: 21 Oct 2020 02:21
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/8317

Actions (login required)

View Item View Item