PENGEMBANGAN KREATIVITAS ANAK USIA DINI DI PAUD KENCANA SARI 2 CIKIDANG KECAMATAN CILONGOK KABUPATEN BANYUMAS

Mahardika, Mustika (2019) PENGEMBANGAN KREATIVITAS ANAK USIA DINI DI PAUD KENCANA SARI 2 CIKIDANG KECAMATAN CILONGOK KABUPATEN BANYUMAS. Masters thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (547kB) | Preview
[img]
Preview
Text
MUSTIKA MAHARDIKA_PENGEMBANGAN KREATIVITAS ANAK USIA DINI DI PAUD KENCANA SARI 2 CIKIDANG KECAMAT.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://repository.iainpurwokerto.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendesikripsikan pengembangan kreativitas anak usia dini di PAUD Kencana Sari 2 Cikidang, yang meliputi: perencanaan pengembangan kreativitas, pelaksanaan pengembangan kreativitas serta evaluasi pengembangan kreativitas yang dilakukan sebagai upaya untuk mengetahui sejauh mana PAUD dalam mengembangkan kreativitasnya. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan yang bersifat deskriptif, yaitu metode penelitian yang berusaha menggambarkan dan menginterpretasikan objek apa adanya. Objek dalam penelitian ini adalah pengembangan kreativias, Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Peneliti dalam menganalisis data menggunakan model yang dikembangkan Miles dan Huberman yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa mengembangkan kreativitas anak usia dini sangatlah penting karena dengan adanya permainan yang mendukung kreativitas menjadikan anak mampu mengekspresikan imajinasinya dengan seni gagasan atau produk baru, anak dapat mengubah bentuk yang sudah ada menjadi bentuk lain, anak dapat berkarya tidak sama dengan hasil teman-teman nya serta anak dapat menambahkan bentuk baru pada karya yang dibuat, menggunakan media yang ada. Jadi Adapun proses perencanaan dalam pembelajaran pengembangan kreativitas yakni dengan mempelajari silabus, membuat RPPH, menyiapkan materi ajar, menyiapkan media pembelajaran, menyiapkan strategi/metode pembelajaran dan menyiapkan sumber pembeljaran. Pelaksanaan pembelajaran terbagi dalam beberapa aspek yakni: kreativitas seni, kreativitas bahasa, kreativitas bermain dan kreativitas sains. Evaluasi pembelajaran pengembangan kreativitas yakni dengan guru melakukan tanya jawab dan mengamatinya secara langsung.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Kreativitas, Anak Usia Dini
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.5 Creative Arts for Elementary Education
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: K Kristiarso
Date Deposited: 20 Nov 2019 01:28
Last Modified: 20 Nov 2019 01:28
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/6560

Actions (login required)

View Item View Item