PENGARUH KEPEMIMPINAN, KOMUNIKASI DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PEMETIK TEH DI PTPN IX (PERSERO) KEBUN SEMUGIH KECAMATAN MOGA KABUPATEN PEMALANG

Aji Abdul Afif, 1423203043 (2019) PENGARUH KEPEMIMPINAN, KOMUNIKASI DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PEMETIK TEH DI PTPN IX (PERSERO) KEBUN SEMUGIH KECAMATAN MOGA KABUPATEN PEMALANG. Skripsi thesis, IAIN.

[img]
Preview
Text
COVER BAB 1 DAN BAB V.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
PENGARUH KEPEMIMPINAN, KOMUNIKASI DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PEMETIK TEH DI PTPN IX (PERSERO) KEBUN SEMUGIH~1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Peningkatan kinerja karyawan dalam suatu perusahaan sangat penting, ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi kinerja karyawan yaitu kepemimpinan, komunikasi dan kompensasi. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh secara parsial dan simultan variabel kepemimpinan, komunikasi dan kompensasi terhadap kinerja karyawan pemetik teh di PTPN IX (Persero) Kebun Semugih Kecamatan Moga Kabupaten Pemalang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Menggunakan jenis penelitian lapangan (field research), yaitu peneliti terjun langsung ke lapangan dengan membagikan angket kepada karyawan pemetik teh di PTPN IX (Persero) Kebun Semugih dengan jumlah sebanyak 70 karyawan dengan teknik simple random sampling. Instrumen uji yang digunakan adalah uji validitas dan uji reliabilitas. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan uji F dan uji T. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa secara parsial adanya pengaruh signifikan kepemimpinan dan kompensasi terhadap kinerja karyawan, dengan nilai thitung variabel kepemimpinan sebesar 5,482 dan thitungvariabel kompensasi sebesar 2,566. Sedangkan komunikasi secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai thitung sebesar 1,603. Kemudian berdasarkan uji simultan diketahui bahwa adanya pengaruh secara simultan semua variabel independen terhadap variabel dependen dengan nilai fhitung sebesar 25,597. Koefisiensi determinasi menunjukan bahwa pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen sebesar 51,7%, dan sisanya adalah variabel lain yang tidak diteliti.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan, Komunikasi, Kompensasi dan Kinerja Karyawan
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.2 Manajemen Pabrik
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: ulfah rulli hastuti
Date Deposited: 26 Jul 2019 04:02
Last Modified: 26 Jul 2019 04:02
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/5706

Actions (login required)

View Item View Item