Sikap Keberagamaan Muallaf di Kabupaten Banyumas (Studi Fenomenologi)

Rosyida, Nur Azizah (2018) Sikap Keberagamaan Muallaf di Kabupaten Banyumas (Studi Fenomenologi). Masters thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Cover_Bab I_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Rosyida Nur Azizah_SIKAP KEBERAGAMAAN MUALLAF DI KABUPATEN BANYUMAS (STUDI FENOMENOLOGI).pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengungkap sikap keberagamaan muallaf di Kabupaten Banyumas. Keberagamaan muallaf dapat dilihat dari bagaimana mereka memahami, menjalankan, dan mempertahankan keyakinan agama Islam. Tidak mudah menjadi seorang muallaf, karena mereka harus bisa mempertahankan status agama Islam. Hampir semua mualaf mengalami masa pergulatan batin sebelum dan sesudah menjadi muallaf. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Subjek penelitian adalah 5 informan mualaf yang ada di Banyumas, yang didapatkan menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa para muallaf mampu menjalankan keislaman mereka. Dalam aspek keimanan, muallaf memiliki keyakinan baik terhadap Allah Swt, karena tidak ada satupun muallaf yang memiliki pendapat negatif terhadap ketuhanan dalam Islam. Dari sisi pengamalan ibadah, muallaf telah menjalankan ajaran-ajaran agama sesuai dengan yang diperintahkan Allah, baik itu ibadah wajib dan sunnah. Sedangkan untuk nilai keagamaan, muallaf memiliki kualitas moral yang baik, menimbang muallaf tidak ada yang memiliki prilaku negatif dalam kehidupannya. Dalam hal berhubungan dengan orang lainpun demikian. Rasa saling sayang menyayangi, hormat menghormati, toleransi, persatuan, dan persaudaraan masih tetap tertanam dalam diri mereka walaupun dengan keluarga, lingkungan dan teman-teman yang berbeda keyakinan.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: sikap, keberagamaan, religiositas, muallaf, Kabupaten Banyumas
Subjects: 2x0 Islam (Umum) > 2x0.3 Islam dan Ilmu Sosial
2x5 Akhlak dan Tasawuf > 2x5.1 Akhlak
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam > 2x6.13 Interaksi Sosial
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: K Kristiarso
Date Deposited: 07 Sep 2018 08:25
Last Modified: 07 Sep 2018 08:25
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/4232

Actions (login required)

View Item View Item