PENGEMBANGAN KECERDASAN MUSIKAL PADA SISWA MELALUI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER MARCHING BAND DI MI NEGERI MODEL SLARANG KIDUL KECAMATAN LEBAKSIU KABUPATEN TEGAL

Zulfatur, Rifqoh (2016) PENGEMBANGAN KECERDASAN MUSIKAL PADA SISWA MELALUI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER MARCHING BAND DI MI NEGERI MODEL SLARANG KIDUL KECAMATAN LEBAKSIU KABUPATEN TEGAL. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
ZULFATUR RIFQOH_PENGEMBANGAN KECERDASAN MUSIKAL PADA SISWA MELALUI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER MARCH.PDF
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Setiap anak memiliki kemampuan atau kecerdasan yang beragam (multiple intelligences).Musiksangatberkaitan dengan kecerdasan. Dengan belajar musik maka dapat meningkatkan kecerdasan pada anak. Salah satu kecerdasan yang terdapat dalam multiple intelligences adalah kecerdasan musikal. Kecerdasan musikal merupakan kecerdasan utama pada anak yang mencakup kepekaan terhadap ritme, pola titi nada, warna nada, dan bentuk-bentuk ekspresi emosi musikal. Oleh karena itu penting bagi sekolah untuk mengembangkan kecerdasan musikal yang dimiliki anak. Salah satunya yaitu melalui kegiatan ekstrakurikuler marching band. Persoalan yang dikaji dalam penelitian ini adalah Bagaimana pengembangan kecerdasan musikal pada siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler marching band di MI Negeri Model Slarang Kidul Kecamatan Lebaksiu Kabupaten Tegal. Jenispenelitianiniadalahpenelitianlapanganataufield research. Penelitianinimenggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah pelatih ekstrakurikuler marching band, pembina ekstrakuriler marching band dan siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler marching band. Sedangkan yang menjadi objek penelitian adalah pengembangan kecerdasan musikal pada siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler marching band. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi dan teknik analisis data menggunakan Model Miles and Huberman, yang terdiri dari: reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasilpenelitianini menunjukkan bahwa pengembangan kecerdasan musikal yang dilakukan melalui kegiatan ekstrakurikuller marching band meliputi menyeleksi kemampuan siswa dalam bermain alat musik dan menari atau bergerak mengikuti irama, bernyanyi, bermain notasi musik, berlatih memainkan alat musik, berlatihmenari atau bergerak dengan mengikuti irama, memainkan berbagai jenis lagu atau musik dan meminta siswa untuk menjelaskan apa yang mereka rasakan dan memantau perkembangan kemampuan musikal pada siswa. Dari hasil pemantauan, dapat diketahui kemampuan siswa dalam menangani bentuk kegiatan musikal, seperti kemampuan mempersepsi bentuk musik, kemampuan membedakan bentuk musik, kemampuan mengubah bentuk musik, dan kemampuan mengekspresikan bentuk musik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan Kecerdasan Musikal, Kegiatan Ekstrakurikuler Marching Band, MI Negeri Model Slarang Kidul.
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Methods of Instruction and Study
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.8 Students
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Aris Administrator Perpustakaan IAIN Purwokerto
Date Deposited: 30 Jun 2016 03:05
Last Modified: 30 Jun 2016 03:05
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/410

Actions (login required)

View Item View Item