NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM DALAM TRADISI SEDEKAH BUMI DI DUSUN CIGINTUNG DESA SADABUMI KECAMATAN MAJENANG KABUPATEN CILACAP

Een Nuraeni, NIM. 1423301314 (2018) NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM DALAM TRADISI SEDEKAH BUMI DI DUSUN CIGINTUNG DESA SADABUMI KECAMATAN MAJENANG KABUPATEN CILACAP. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_DAFTAR ISI_BAB I-BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (773kB) | Preview
[img] Text
EEN NURAENI_NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM DALAM TRADISI SEDEK.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1. Mengetahui dan menggambarkan bagaimana pelaksanaan tradisi Sedekah Bumi di Dusun Cigintung Desa Sadabumi Kecamatan Majenang Kabupaten Cilacap. 2. Mendeskripsikan Nilai-Nilai Pendidikan Islam dalam tradisi Sedekah Bumi di Dusun Cigintung Desa Sadabumi Kecamatan Majenang Kabupaten Cilacap. Jenis penelitian yang peneliti gunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan yang bersifat deskriptif kualitatif, yaitu suatu penelitian yang dimaksudkan untuk mengumpulkan informasi mengenai suatu variabel, keadaan atau gejala menurut apa adanya pada saat penelitian dilakukan. Teknik pengumpulan data yang digunakan: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis datanya menggunakan tiga langkah analisis data, yang terdiri dari: Reduksi Data, Penyajian Data, dan Penarikan Kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti yaitu berkaitan dengan Nilai-Nilai Pendidikan Islam dalam Tradisi Sedekah Bumi di Dusun Cigintung Desa Sadabumi Kecamatan Majenang Kabupaten Cilacap dan disajikan dalam penyajian data dan analisis data maka peneliti dapat menggambarkan adanya Nilai-Nilai Pendidikan Islam yang terdapat dalam Tradisi Sedekah Bumi di Dusun Cigintung Desa Sadabumi Kecamatan Majenang Kabupaten Cilacap yaitu nilai akidah (warga masyarakat Dusun Cigintung meyakini bahwa Allah lah yang memberikan rizki yang melimpah melalui perantara hasil bumi dibuktikan dengan doa dan tahlil pada inti acara Sedekah Bumi), nilai ibadah (ibadah yang menghubungkan manusia dengan Tuhan-Nya ditunjukan dengan pembacaan ayat Al-Quran, dzikir, shalawat, dan doa pada inti acara yang mengajarkan pada anak untuk selalu mengingat Allah, mengenalkan syariat pada anak untuk menumbuhkan kesadaran menjauhi larangan-Nya dan menjalankan perintah-Nya karena pada kenyataannya masa sekarang ini tidak semua anak mampu menghafal ayat Al-Quran, dzikir, shalawat, dan doa. Selain itu pada saat makan bersama sebelum dan sesudah makan membaca doa terlebih dahulu hal tersebut mengajarkan pada anak agar terbiasa membaca doa sebelum dan sesudah makan. Ibadah yang menghubungkan dengan manusia dengan manusia lainnya yang ditunjukan dengan saling membantu saat penyembelihan kambing, masak-masak, dan mempersiapkan tempat untuk acara tersebut), nilai moral (nilai ikhlas yaitu ditunjukan denagn masyarakat diminta iuran dan pembayarannya dilakukan dengan cara mengantarkan uang tersebut ke rumah bapak Syahruddin tanpa ditagih ke masing-masing rumah dalam artian atas kemauan sendiri dan acara Sedekah Bumi mengajarkan pada masyarakat agar senantiasa bersyukur atas hasil bumi yang melimpah karena pada dasarnya manusia memiliki ketergantungan yang besar pada lingkungannya), dan nilai sosial (mengajarkan cinta musyawaraah, nilai tolong menolong, mengajarkan untuk menjaga dan menjalin silaturahmi).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Nilai, Pendidikan Islam, Tradisi, Sedekah Bumi
Subjects: 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.9 Adat Istiadat > 2x6.93 Folklore
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Sdri Siswa Prakerin
Date Deposited: 30 Jul 2018 00:24
Last Modified: 30 Jul 2018 00:24
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/4016

Actions (login required)

View Item View Item