PROFESI MENGEMIS DALAM SUDUT PANDANG HUKUM ISLAM (Studi Kasus di Kotatip Purwokerto)

ASEP SUPRIYADI, 082321004 (2016) PROFESI MENGEMIS DALAM SUDUT PANDANG HUKUM ISLAM (Studi Kasus di Kotatip Purwokerto). Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img] Text
Asep Supriyadi_PROFESI MENGEMIS.pdf
Restricted to Registered users only

Download (17MB)
[img]
Preview
Text
Cover, Bab I, V, daftar pustaka.pdf

Download (17MB) | Preview

Abstract

Masalah kemiskinan merupakan salah satu masalah sosial yang sangat sangat sulit untuk diselsaikan. Ajaran islam sendiri tidak menghendaki kemiskinan. Namun harus diakui, hingga sekarang masalah kemiskinan belum bisa di atasi. Rendahnya tingkat pendidikan, minimnya lapangan pekerjaan, kurangnya kreatifitas, semakin membuat masyarakat masuk kedalam jurang kemiskinan hingga akhirnya memilih alternatif pekerjaan mengemis. Dalam hadist Bukhari menyatakan, tangan yang di atas lebih baik dari pada tangan yang di bawah (tangan yang diatas adalah orang yang memberi dan tangan yang dibawah adalah orang yang meminta). Melihat fenomena yang terjadi, penulis memandang perlu melakukan penelitian untuk mengetahui motivasi yang melatar belakangi seorang pengemis. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research) yang mana penelitian ini menitik beratkan pada hasil pengumpulan data dari informan yang telah ditentukan yaitu para pengemis di Kotatip Purwokerto. Data-data di kumpulkan denga menggunakan medote observasi, wawancara, dan dokumentasi. Perangkat analisis yang dipakai dalam penulisan sekrisi ini adalah deskriptif kualitatif dengan menggambarkan keadaan atau status fenomena untuk memperoleh suatu kesimpulan. Adapun hasil penelitian yang penulis lakukan dalam penelitian ini adalah para pengemis di Kotatip Purwokerto melakukan pekerjaan mengemis dikarenakan faktor kemiskinan, keterbatsan fisik, serta minimnya lapangan pekerjaan. Sementara islam memandang profesi mengemis, haram jika mengemis dijadikan sebuah kebiyasaan dan untuk memperkaya diri sendiri, serta boleh jika mengemis untuk melindungi jiwa (hifzh an-nafs) serta dalam kondisi dharurat. Kata kunci: Mengemis, PendekatanTekstual, Pendekatan Kebutuhan Dasar,Maqashid Asy-Syari’ah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Religion > 290 Other and comparative religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Indah Wijaya Antasari
Date Deposited: 24 Jun 2016 04:21
Last Modified: 24 Jun 2016 04:21
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/344

Actions (login required)

View Item View Item