Pengaruh Model Cooperative Learning terhadap Pengembangan Kecerdasan Interpersonal Pada Pelajaran PAI Siswa di SLTA Kecamatan Purwareja Klampok

Berliani Putri, Zanuar (2025) Pengaruh Model Cooperative Learning terhadap Pengembangan Kecerdasan Interpersonal Pada Pelajaran PAI Siswa di SLTA Kecamatan Purwareja Klampok. Skripsi thesis, UIN PROFESOR K.H. SAIFUDDIN ZUHRI PURWOKERTO.

[img]
Preview
Text
Berliani Putri Zanuar 214110402106 Skripsi.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Model cooperative learning menekankan pada kerja kelompok, interaksi sosial, dan tanggung jawab individu yang diindikasi mampu menunjang pengembangan aspek interpersonal siswa. Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis pengaruh model cooperative learning terhadap pengembangan kecerdasan interpersonal siswa pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di SLTA Kecamatan Purwareja Klampok. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel berjumlah 362 siswa dari kelas X dan XI dengan menggunakan teknik simple random sampling dari tiga sekolah, yaitu SMAN 1 Purwareja Klampok, SMK HKTI 1 Purwareja Klampok, dan SMK HKTI 2 Purwareja Klampok. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui formulir kuesioner atau angket. Analisis data yang digunakan dengan uji regresi linear sederhana menggunakan bantuan SPSS 30. Pada penelitian ini diperoleh hasil dari uji normalitas dengan menggunakan rumus Kolmogorov Smirnov, dengan nilai signifikansi sebesar 0.2. Pada uji homogenitas rumus yang digunakan adalah Levene's Test of Hemogeneity of Variances diperoleh mean sebesar 0.242, yang berarti tidak terdapat perbedaan varians yang siginifikan antar kelompok. Hasil pengujian regresi linear sederhana yang dilakukan pada penelitian ini yang menghasilkan F-hitung 429.240, dengan tingkat signifikansi sebesar 0.001, maka dapat mengindikasi adanya pengaruh antara variabel kecerdasan interpersonal dengan model Cooperative Learning. Sementara untuk koefisien determinasi (R²) sebesar 0,544 menunjukkan bahwa 54,4% variasi kecerdasan interpersonal dapat dijelaskan oleh penerapan model pembelajaran cooperative learning, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor eksternal, diantaranya dapat dipengaruhi faktor lingkungan, maupun latar belakang sosial peserta didik di luar penelitian ini. Disimpulkan, model cooperative learning terbukti efektif dalam mengembangkan kecerdasan interpersonal peserta didik pada pembelajaran PAI. Penelitian ini memberikan masukan penting bagi guru, sekola untuk mendorong penerapan model pembelajaran yang berorientasi pada kemampuan interaksi sosial.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Berliani Putri Zanuar
Date Deposited: 02 Jul 2025 03:30
Last Modified: 02 Jul 2025 03:30
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/31419

Actions (login required)

View Item View Item