DAMPAK PERSELINGKUHAN ISTRI TERHADAP HAK ḤAḌĀNAH ANAK PERSPEKTIF TEORI STRUKTURAL FUNGSIONAL

Saniyatul, Khumaeroh (2025) DAMPAK PERSELINGKUHAN ISTRI TERHADAP HAK ḤAḌĀNAH ANAK PERSPEKTIF TEORI STRUKTURAL FUNGSIONAL. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
SANIYATUL KHUMAEROH_DAMPAK PERSELINGKUHAN ISTRI TERHADAP HAK ḤAḌĀNAH ANAK PERSPEKTIF TEORI STRUKTURAL FUNGSIONAL.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Di dalam keluarga sejatinya memiliki fungsi yang terkait satu sama lain, antara lain fungsi pengasuhan anak, pendidikan, ekonomi, sosial, perlindungan, reproduksi, dan sosialisasi. Fungsi yang ada dalam keluarga itu saling berkaitan apabila ada salah satu fungsi yang hilang maka potensi mengakibatkan terjadinya konflik dalam keluarga. Dalam konteks dampak dari perselingkuhan istri terhadap hak ḥaḍānah, potensi kehilangan fungsi itu sangat besar terjadi. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak dari perselingkuhan istri terhadap hak ḥaḍānah dilihat dari teori struktural fungsional. Selain itu penelitian ini juga bertujuan untuk menganalisis hak ḥaḍānah atau pemeliharaan anak terhadap istri yang berselingkuh. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan model penelitian lapangan (field research). Peneliti meneliti satu keluarga yang terdiri dari suami, istri, dan anak yang tinggal di Kelurahan Sawunggaling, kecamatan Wonokromo Kota Surabaya. Adapun pendekatan dalam penelitian yang digunakan yakni sosiologis dengan teori struktural fungsionalisme dan menggunakan teknik pengumpulan data observasi yang ada di Kelurahan Sawunggaling, Kecamatan Wonokromo Kota Surabaya serta melangsungkan wawancara dan dokumentasi kepada 5 narasumber yang dijadikan informan dalam penelitian ini. Hasil penelitian ini menyimpulkan dua hal, pertama terjadinya perselingkuhan istri menimbulkan dampak peralihan hak ḥaḍānah anak. Pada dasarnya anak yang belum mumayyiz adalah hak ibunya dan kerbat ibunya, namun setelah terjadinya perselingkuhan istri, menjadikan istri tersebut tidak memenuhi persyaratan sebagai pemegang ḥaḍānah. Terjadinya peralihan ḥaḍānah kepada bapak menimbulkan dampak, yaitu terjadinya peran ganda suami. Kedua analisis perspektif teori struktural fungsional mengenai peralihan ḥaḍānah akibat perselingkuhan istri, terdapat suatu fungsi yang hilang akibat hilangnya struktur dalam keluarga. Namun pengasuhan tetap berjalan karena suami mampu melakukan adaptations, goal attainment, integration dan latensi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: ḥaḍānah, perselingkuhan istri, struktural fungsional
Subjects: 2x4. Fiqih > 2x4.3 Munakahat > 2x4.37 Menyusui dan Mengasuh
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: SANIYATUL KHUMAEROH
Date Deposited: 16 Apr 2025 01:59
Last Modified: 16 Apr 2025 01:59
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/30173

Actions (login required)

View Item View Item