Kholifatur, Rohmah (2025) ANALISIS STRATEGI MARKETING PRODUK TABUNGAN EMAS (GOLD SAVINGS) DI PEGADAIAN UNIT PELAYANAN CABANG AJIBARANG DENGAN PENDEKATAN MATRIKS IFAS DAN EFAS. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.
|
Text
SKRIPSI KHOLIFATUR ROHMAH_1917202084_Perbankan Syariah.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini berfokus pada analisis strategi pemasaran produk Tabungan Emas (Gold Savings) di Pegadaian UPC Ajibarang dengan menggunakan pendekatan matriks IFAS dan EFAS. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor internal dan eksternal yang memengaruhi strategi pemasaran serta mengevaluasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman (SWOT) dalam pengembangan produk Tabungan Emas. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil analisis IFAS menunjukkan bahwa kekuatan utama Pegadaian terletak pada kepercayaan masyarakat dan kemudahan akses produk. Namun, kelemahan seperti kurangnya promosi intensif dan keterbatasan tenaga marketing menjadi perhatian utama. Di sisi lain, analisis EFAS mengungkapkan bahwa peluang besar dapat dimanfaatkan dari meningkatnya kesadaran masyarakat akan investasi emas, meskipun terdapat ancaman berupa persaingan ketat dari lembaga keuangan lainnya dan rendahnya tingkat edukasi masyarakat mengenai investasi emas. Skor IFAS adalah sebesar 3,57, sedangkan untuk nilai EFAS adalah sebesar 3,62. Matriks SWOT berada pada kuadran I atau OS (Opportunity-Strengths). Penelitian ini menyimpulkan bahwa untuk meningkatkan daya saing, Pegadaian UPC Ajibarang perlu memperkuat strategi pemasaran melalui promosi yang lebih luas dan peningkatan edukasi masyarakat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Strategi Marketing, Tabungan Emas, Matriks IFAS EFAS |
Subjects: | 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi > 2x6.32 Ekonomi Keuangan 300 Social sciences > 380 Commerce, communications, transport |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | KHOLIFATUR ROHMAH |
Date Deposited: | 28 Feb 2025 03:23 |
Last Modified: | 28 Feb 2025 03:23 |
URI: | http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/29851 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |