ANALISIS STRATEGI BISNIS ANGKRINGAN MBAH MARTHA DALAM UPAYA PENINGKATAN KINERJA MELALUI PENDEKATAN BMC (BUSINESS MODEL CANVAS) DAN ANALISIS SWOT

Dwi Bagas, Yudhistira (2025) ANALISIS STRATEGI BISNIS ANGKRINGAN MBAH MARTHA DALAM UPAYA PENINGKATAN KINERJA MELALUI PENDEKATAN BMC (BUSINESS MODEL CANVAS) DAN ANALISIS SWOT. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
DWI BAGAS YUDHISTIRA_ANALISIS STRATEGI BISNIS ANGKRINGAN MBAH MARTHA DALAM UPAYA PENINGKATAN KINERJA MELALUI PENDEKATAN BMC (BUSINESS MODEL CANVAS) DAN ANALISIS SWOT.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi bisnis Angkringan Mbah Martha dalam meningkatkan kinerja bisnisnya melalui pendekatan Business Model Canvas (BMC) dan analisis SWOT. UMKM Angkringan Mbah Martha yang berdiri sejak 2017 memiliki peran penting dalam menciptakan lapangan kerja dan mendukung ekonomi lokal. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data diperoleh melalui wawancara mendalam, kuesioner, dan observasi langsung di lokasi penelitian. BMC digunakan untuk memetakan elemen-elemen kunci model bisnis Angkringan Mbah Martha, seperti segmen pelanggan, proposisi nilai, saluran distribusi, dan sumber daya utama. Sementara itu, analisis SWOT membantu dalam mengidentifikasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman yang dihadapi dalam menghadapi persaingan pasar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Angkringan Mbah Martha berada di kuadran I dalam analisis SWOT, yang menunjukkan bahwa usaha ini memiliki kekuatan internal yang baik serta peluang eksternal yang menguntungkan. Memiliki hubungan positif-positif antara kekuatan dan peluang dalam perusahaan. Posisi ini mencerminkan kondisi ideal bagi pengembangan bisnis, di mana kekuatan yang dimiliki dapat dimanfaatkan untuk mengambil keuntungan dari peluang yang ada di pasar. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi UMKM serupa dalam merumuskan strategi bisnis yang efektif untuk meningkatkan daya saing di pasar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Angkringan Mbah Martha, Business Model Canvas (BMC), Analisis SWOT, Strategi bisnis, UMKM.
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: DWI BAGAS YUDHISTIRA
Date Deposited: 25 Feb 2025 07:59
Last Modified: 25 Feb 2025 07:59
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/29801

Actions (login required)

View Item View Item