IMPLEMENTASI MENTORING BIMBINGAN PERKAWINAN PRANIKAH BAGI CALON PENGANTIN PERSPEKTIF MAṢLAḤAH (Studi Kantor Urusan Agama Kecamatan Banjar Kota Banjar)

Nabila, Naja Ismail (2025) IMPLEMENTASI MENTORING BIMBINGAN PERKAWINAN PRANIKAH BAGI CALON PENGANTIN PERSPEKTIF MAṢLAḤAH (Studi Kantor Urusan Agama Kecamatan Banjar Kota Banjar). Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
NABILA NAJA ISMAIL_SKRIPSI (1) (3).pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Dalam pernikahan, terdapat kesepakatan dan komitmen yang didasarkan pada rasa saling mencintai, suka, dan rela di antara kedua belah pihak. Dalam Islam, tujuan utama perkawinan adalah untuk mewujudkan rumah tangga yang sakinah, mawadah, dan rahmah. KUA merupakan unit pelaksana yang beroperasi di tingkat kecamatan. Salah satu tugas utama KUA adalah melaksanakan pengembangan konsep keluarga sakinah. Program ini diselenggarakan sebagai respons terhadap meningkatnya jumlah pernikahan yang berakhir dengan perceraian karena kurangnya persiapan atau dilakukan secara tergesa-gesa. Melalui program ini, diharapkan pasangan yang akan menikah dapat memperoleh bimbingan yang memadai untuk mempersiapkan diri secara fisik, mental, dan spiritual dalam mengarungi bahtera rumah tangga. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan berlokasikan di KUA Kecamatan Banjar, metode pendekatan yuridis sosiologis bersumber pada data primer dengan melakukan wawancara kepada 5 pasangan calon pengantin dan data sekunder diambil dari buku, artikel, jurnal yang berhubungan dengan masalah yang diteliti. Metode pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini bahwa penulis menyimpulkan program bimbingan perkawinan yang diselenggarakan oleh KUA Kecamatan Banjar dalam mempersiapkan calon pengantin menunjukkan bahwa mereka merasa lebih siap dan yakin setelah mengikuti bimbingan. Meskipun ada tantangan seperti kesibukan dan kesalahpahaman mengenai biaya, program ini tetap memberikan manfaat besar bagi masyarakat. KUA dalam menjalankan program ini sejalan dengan prinsip Maṣlaḥah, yang mendukung kepentingan umum dan mencegah kemudharatan, sehingga sangat penting untuk keberlangsungan dan peningkatan kualitas keluarga di masyarakat. Kata Kunci: Implementasi Bimbingan Perkawinan Pranikah, MAṢLAḤAH

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 2x4. Fiqih > 2x4.02 Ushul Fiqih
2x4. Fiqih > 2x4.3 Munakahat
2x4. Fiqih > 2x4.3 Munakahat > 2x4.31 Nikah (Nasab, RUkun, Akad, Maskawin, Mut'ah dll)
300 Social sciences > 340 Law
300 Social sciences > 360 Social services; association > 361 General social problems and services
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Nabila Naja Ismail
Date Deposited: 16 Jan 2025 02:43
Last Modified: 16 Jan 2025 02:43
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/28937

Actions (login required)

View Item View Item