Lucky, Nur Ikhwan (2024) KEBIJAKAN PENGGUNAAN SENJATA API OLEH SATUAN PENGAMANAN BERDASARKAN PERATURAN KAPOLRI NO.1 TAHUN 2022 PERSPEKTIF MAṢLAḤAH (Studi Kasus Pada Satpam Bank Konvensional di Purwokerto). Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.
|
Text
Lucky Nur Ikhwan_(KEBIJAKAN PENGGUNAAN SENJATA API OLEH SATUAN PENGAMANAN BERDASARKAN PERATURAN .pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penggunaan senjata api sudah diatur dalam Peraturan Kapolri Nomor 1 Tahun 2022 tentang perizinan, pengawasan, dan pengendalian senjata api baik yang organik maupun non organik atau segala jenis peralatan keamanan yang termasuk kedalam senjata api. Seperti yang akan dibahas oleh penulis dengan rumusan masalah yang pertama yaitu Bagaimana Kebijakan Penggunaan Senjata Api Oleh Satuan Pengamanan Berdasarkan Peraturan Kapolri Nomor 1 Tahun 2022 dan dilihat dari Perspektif Maṣlaḥah, dan yang kedua yaitu Bagaimana Implementasi Kebijakan Penggunaan Senjata Api Oleh Satuan Pengamanan Berdasarkan Peraturan Kapolri Nomor 1 Tahun 2022 Pada Bank-Bank di Purwokerto. Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat studi lapangan (field research) dan menggunakan metode kualitatif. Adapun pendekatan penelitian yang penulis gunakan adalah pendekatan yuridis empiris. Obyek Penelitiannya yaitu Satpam yang bertugas pada bank-bank konvensional yang ada di Purwokerto dan Lokasi Penelitian Obyeknya yaitu bank konvensional di Purwokerto. Sumber data menggunakan sumber data primer dan sumber data sekunder. Teknik Pengumpulan data ini menggunakan teknik Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Teknik Analisis Data ini menggunakan Reduksi Data, Penyajian Data, dan Verifikasi Data. Para satpam harus mematuhi kebijakan yang dilakukan oleh atasan dan kepolisian mengenai kebijakan senjata api, tidak semena-mena dalam perizinan dan penggunaan senjata api. Seperti yang sudah peneliti lakukan di dalam observasinya yaitu para satpam rata-rata belum memakai senjata apui dikarenakan perizinannya yang sulit dan mahalnya biaya. Dan khusus komandan itu boleh menggunakan senjata api, serta demi menjaga kemanan tidak semua satpam itu boleh menggunakan senjata api. Dari hasil penelitian diatas secara umum Peraturan Kapolri Nomor 1 Tahun 2022 sudah sangat sesuai dengan perspektif maṣlaḥah.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penelitian, Senjata api, Satpam, Maṣlaḥah |
Subjects: | 2x4. Fiqih > 2x4.9 Aspek Fiqih lainnya |
Divisions: | Fakultas Syariah > Hukum Tata Negara Islam |
Depositing User: | Lucky Nur Ikhwan |
Date Deposited: | 17 Oct 2024 04:04 |
Last Modified: | 17 Oct 2024 04:04 |
URI: | http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/27442 |
Actions (login required)
View Item |