KONTROL DIRI DAN MANAJEMEN WAKTU ANTARA KULIAH DAN BEKERJA PADA MAHASISWA STMIK WIDYA UTAMA PURWOKERTO

Farah, Ika Fadila (2024) KONTROL DIRI DAN MANAJEMEN WAKTU ANTARA KULIAH DAN BEKERJA PADA MAHASISWA STMIK WIDYA UTAMA PURWOKERTO. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Farah Ika Fadhilah_KONTROL DIRI DAN MANAJEMEN WAKTU ANTARA KULIAH DAN BEKERJA PADA MAHASISWA STMIK WIDYA UTAMA PURWOKERTO.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Kontrol diri sebagai mekanisme setiap individu dalam mengendalikan pribadinya saat merespon kondisi yang ada untuk membawa individu tersebut ke arah yang positif merupakan suatu hal yang sangat dibutuhkan dalam kehidupan, tak terkecuali dengan seorang mahasiswa dalam memerankan kuliah dan bekerja secara bersamaan. Sejalan dengan itu, dalam praktiknya manajemen waktu juga memegang peranan sangat penting bagi suksesnya pelaksanaan berbagai peran dalam waktu yang bersamaan. Berawal dari hal tersebut maka penggalian terkait kontrol diri dan manajemen waktu merupakan suatu hal yang harus dikaji secara berkesinambungan seiring perkembangan zaman sehingga hasilnya dapat bermanfaat sesuai dengan situasi dan kondisi yang ada, dan berguna bagi masyarakat. Masalah yang disuguhkan dalam penelitian ini yaitu bagaimana kontrol diri dan manajemen waktu antara kuliah dan bekerja yang dilakukan oleh 3 Mahasiswa STMIK Widya Utama Purwokerto sebagai subjek dari penelitian dengan kondisi masing-masing. Sedang dalam pelaksanaanya, penelitian ini menggunakan metode kualitatif berjenis deskriptif, di mana dalam pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa kontrol diri dan manajemen waktu dengan berbagai aspek dan faktor yang mempengaruhinya pada subjek mahasiswa STMIK Widya Utama Purwokerto memegang peranan penting dalam pengambilan keputusan subjek untuk tetap bertahan kuliah sambil bekerja dengan kondisi dan hambatan masing-masing. Selain itu manajemen waktu dari para subjek juga sangat membantu para subjek dalam menjalani ke dua peran tersebut

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kontrol diri, manajemen waktu, kuliah sambil kerja
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management
Divisions: Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Farah Ika Fadhilah sdri
Date Deposited: 25 Jul 2024 01:29
Last Modified: 25 Jul 2024 01:29
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/26852

Actions (login required)

View Item View Item