PENGARUH LITERASI KEUANGAN SYARIAH, RELIGIUSITAS DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP MINAT INVESTASI REKSADANA SYARIAH (STUDI PADA GENERASI Z DI PURWOKERTO)

Meisya, Dita Ananda (2024) PENGARUH LITERASI KEUANGAN SYARIAH, RELIGIUSITAS DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP MINAT INVESTASI REKSADANA SYARIAH (STUDI PADA GENERASI Z DI PURWOKERTO). Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Meisya Dita Ananda_Pengaruh Literasi Keuangan Syariah, Religiusitas dan Kualitas Pelayanan Terhadap Minat Investasi Reksadana Syariah (Studi Pada Generasi Z di Purwokerto).pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Pada masa sekarang terdapat banyak pilihan instrument investasi, baik itu konvensional atau syariah. Contohnya reksadana syariah. Reksadana Syariah adalah Reksadana yang hanya dapat dilakukan pada efek yang sesuai dengan syariat islam dan masih berhubungan dengan batasan investasi yang diatur oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Disamping perkembangan dan kinerja reksadana syariah terus menunjukkan pertumbuhan yang positif, akan tetapi dana kelolaan dan pangsa pasar dari reksadana syariah masih jauh lebih kecil daripada reksadana konvensional. Menurut data OJK, tingkat literasi keuangan syariah sebesar 0,21% dalam 3 tahun terakhir, tepatnya pada tahun 2019 hingga 2022. Sebanyak kurang lebih 80% dari jumlah 217 juta penduduk Indonesia juga beragama islam. Kualitas pelayanan juga perlu diperhatikan oleh perusahaan, karena bertujuan untuk membantu konsumen dalam pemenuhan keperluannya. Berdasarkan hasil sensus penduduk yang ada di kota Purwokerto, komposisi generasi Z di kota Purwokerto menduduki yang terbanyak yaitu sebesar 25,3% dari total penduduknya. Maka dari itu, penelitian ini dilaksanakan dengan memfokuskan kajian kepada pengaruh variabel-variabel tertentu yang ditentukan peneliti terhadap minat investasi reksadana syariah. Penelitian ini memakai metode kuantitatif, teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Data diuji menggunakan alat SPSS. Hasil penelitian bahwa literasi keuangan syariah tidak berpengaruh terhadap minat investasi, islam mengatur bagaimana umatnya menghadapi berbagai masalah keuangan dalam Al Isra ayat 26. Religiusitas dan kualitas pelayanan berpengaruh terhadap minat investasi, religiusitas berarti melakukan aktivitas dilatarbelakangi perasaan spiritual seperti dalam Al Baqarah ayat 177. Kualitas pelayanan dikatakan baik apabila berjalan sesuai keinginan klien, seperti pada Al Baqarah ayat 267. Untuk penelitian yang akan datang, diharapkan dapat memilih variabel lain atau menambah variabel lain yang mampu mempengaruhi minat investasi, atau juga latar penelitian yang berbeda supaya mendapatkan hasil yang lebih baik. peneliti selanjutnya dapat memakai variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini seperti citra merek, promosi, pendapatan, kemudahan, dan lain sebagainya. Kata kunci : Literasi Keuangan Syariah, Religiusitas, Kualitas Pelayanan, Minat Investasi, Reksadana Syariah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Literasi Keuangan Syariah, Religiusitas, Kualitas Pelayanan, Minat Investasi, Reksadana Syariah.
Subjects: 2x0 Islam (Umum) > 2x0.9 Islam dan Bidang Lainnya
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi
800 Literature and rhetoric > 807 Education, research, related topics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Meisya Dita Ananda Sdri
Date Deposited: 16 Jul 2024 06:14
Last Modified: 16 Jul 2024 06:14
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/26309

Actions (login required)

View Item View Item