PENGARUH KREDIT USAHA RAKYAT (KUR), MODAL SENDIRI, SIKAP KEWIRAUSAHAAN, DAN TENAGA KERJA TERHADAP KEMAJUAN BISNIS UMKM PENERIMA KUR BRI DI KABUPATEN BANYUMAS.

Risma, Anggun Kinanti (2024) PENGARUH KREDIT USAHA RAKYAT (KUR), MODAL SENDIRI, SIKAP KEWIRAUSAHAAN, DAN TENAGA KERJA TERHADAP KEMAJUAN BISNIS UMKM PENERIMA KUR BRI DI KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI_RISMA ANGGUN KINANTI 2017202233.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

UMKM memiliki potensi yang besar dalam mendorong perekonomian masyarakat Kabupaten Banyumas. Dalam mengembangkan usahanya, terdapat permasalahan yang dihadapi UMKM yaitu permodalan, padahal modal menjadi kunci penting dalam perkembangan bisnis UMKM, dengan adanya program KUR BRI, UMKM dapat mengajukan pinjaman KUR yang tentunya bermanfaat bagi perkembangan usahanya. Selain modal, sikap kewirausahaan dan tenaga kerja juga mempengaruhi kemajuan bisnis UMKM karena dalam menjalankan bisnisya seorang wirausaha harus bisa meiliki sikap yang baik serta dapat memanfaatkan sumber daya manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh Kredit Usaha Rakyat (KUR), modal sendiri, sikap kewirausahaan dan tenaga kerja terhadap kemajuan bisnis UMKM Penerima KUR BRI di Kabupaten Banyumas Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode purposive sampling pada pengambilan sampelnya. Google form digunakan untuk membantu menyebarkan kuesioner kepada responden yang merupakan pelaku UMKM penerima KUR BRI di Kabupaten Banyumas, jumlah sampel yang digunakan sebanyak 100 responden. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linear. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1)Kredit Usaha Rakyat (KUR) berpengaruh positif signifikan terhadap kemajuan bisnis UMKM Penerima KUR BRI ; (2) modal sendiri berpengaruh positif signifikan terhadap kemajuan bisnis UMKM Penerima KUR BRI; (3) sikap kewirausahaan berpengaruh positif signifikan terhadap kemajuan bisnis UMKM Penerima KUR BRI; (4) tenaga kerja berpengaruh positif signifikan terhadap kemajuan bisnis UMKM Penerima KUR BRI; (5) variabel Kredit Usaha Rakyat (KUR), modal sendiri, sikap kewirausahaan dan tenaga kerja secara bersama-sama mempengaruhi variabel kemajuan bisnis UMKM sebesar 93,2%. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Kredit Usaha Rakyat (KUR), modal sendiri, sikap kewirausahaan dan tenaga kerja yang baik sangat mempengaruhi kemajuan bisnis UMKM Penerima KUR BRI di Kabupaten Banyumas

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kredit Usaha Rakyat (KUR), Modal Sendiri, Sikap Kewirausahaan, Tenaga Kerja, UMKM �
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.3 Lembaga Kredit dan Pinjaman
Depositing User: Risma Anggun Kinanti
Date Deposited: 15 Jul 2024 08:15
Last Modified: 15 Jul 2024 08:15
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/26190

Actions (login required)

View Item View Item