IMPLEMENTASI PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI DI SMP NEGERI 1 BOJONGSARI PURBALINGGA

Whina, Vurie Aryanti (2024) IMPLEMENTASI PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI DI SMP NEGERI 1 BOJONGSARI PURBALINGGA. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Whina Vurie Aryanti_Implementasi Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di SMP Negeri 1 Bojongsari Purbalingga.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Kemajuan zaman yang semakin cepat telah menyebabkan penurunan karakter dan etika siswa terhadap guru, teman, orang tua, dan orang lain di sekitarnya. Oleh karena itu, Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti berbasis penguatan karakter sangat penting diterapkan di sekolah sebagai dasar bagi siswa untuk hidup lebih terarah dan memiliki akhlak yang baik. Kurikulum Merdeka Belajar merupakan kurikulum pembelajaran yang berorientasi pada projek penguatan karakter melalui pencapaian 6 dimensi profil pelajar Pancasila yang meliputi beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia,berkebhinekaan global, bergotong-royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif. Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti berorientasi pada projek penguatan profil pelajar Pancasila dimensi pertama menjadi salah satu solusi untuk mengatasi permasalahan rendahnya etika dan karakter siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah mengkaji projek penguatan profil pelajar Pancasila melalui pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti pada materi Q.S. Al-Anbiya ayat 30 dan Q.S. Al-A’raf ayat 54 di SMP Negeri 1 Bojongsari. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Adapun subjek penelitian meliputi satu staf kurikulum dan tiga guru mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di SMP Negeri 1 Bojongsari. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi.Dalam menganalisis data, peneliti menggunakan beberapa tahap meliputi reduksi data, penyajian data, triangulasi, dan verifikasi. Hasil dari penelitian ini memperoleh kesimpulan bahwa implementasi projek penguatan profil pelajar Pancasila dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti dilakukan melalui intrakurikuler dalam bentuk mengintegrasikan profil pelajar Pancasila dalam pembelajaran, menggunakan metode pembelajaran yang efektif dalam mengenalkan dimensi profil pelajar Pancasila, dan memberikan pengalaman belajar diluar kelas untuk memperkuat nilai-nilai Pancasila. Peneliti menemukan fakta bahwa siswa telah mencapai dimensi, elemen, subelemen, dan alur perkembangan profil pelajar Pancasila melalui pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti pada materi Q.S. Al-Anbiya ayat 30 dan Q.S. Al-A’raf ayat 54.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Implementasi, Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila, Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Whina Vurie Aryanti
Date Deposited: 15 Jul 2024 03:13
Last Modified: 15 Jul 2024 03:13
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/26012

Actions (login required)

View Item View Item