PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, LINGKUNGAN KERJA, DAN KOMPENSASI TERHADAP LOYALITAS KARYAWAN ZAMZAM TIME PURWOKERTO

Evi, Cahyani (2024) PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, LINGKUNGAN KERJA, DAN KOMPENSASI TERHADAP LOYALITAS KARYAWAN ZAMZAM TIME PURWOKERTO. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
EVI CAHYANI_PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, LINGKUNGAN KERJA, DAN KOMPENSASI TERHADAP LOYALITAS KARYAWAN ZAMZAM TIME PURWOKERTO.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Sebuah usaha dalam mencapai kesuksesan pastinya tidak lepas dari kinerja karyawan yang baik. Loyalitas karyawan tentunya berperan guna mencapai tujuan perusahaan yang maksimal. Hal ini tentunya tidak tumbuh begitu saja dalam diri karyawan, melainkan dipengaruhi oleh banyak faktor yang ada. Setelah melakukan observasi, maka peneliti mengambil beberapa variabel independen yang akan digunakan dalam penelitian. Diantara variabel tersebut adalah gaya kepemimpinan, lingkungan kerja, dan kompensasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan, lingkungan kerja, dan kompensasi terhadap loyalitas karyawan pada Zamzam Time Purwokerto. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Menggunakan teknik sampel yaitu non-probability sampling dengan jenis metode sampel jenuh dengan jumlah sampel 52 responden. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, dan penyebaran kuesioner. Data hasil kuesioner diolah menggunakan SPSS 26. Uji instrumen pada penelitian ini menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas. Teknik analisa data yang digunakan yaitu uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas), uji regresi linier berganda dan uji hipotesis (uji t, uji f dan uji koefisien determinasi). Hasil penelitian berdasarkan hasil uji-t adalah variabel gaya kepemimpinan dan lingkungan kerja secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas karyawan Zamzam Time Purwokerto. Variabel kompensasi secara parsial tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas karyawan Zamzam Time Purwokerto. Secara simultan, variabel gaya kepemimpian, lingkungan kerja, dan kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas karyawan Zamzam Time Purwokerto.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Gaya Kepemimpinan, Lingkungan Kerja, Kompensasi, Loyalitas Karyawan
Subjects: 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi > 2x6.31 Ekonomi Perburuhan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Evi Cahyani sdri
Date Deposited: 30 Jun 2024 00:19
Last Modified: 30 Jun 2024 00:19
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/25094

Actions (login required)

View Item View Item