UPAYA MEMPERTAHANKAN MINAT BELI PELANGGAN (STUDI KASUS MIE AYAM KAMANDAKA BOBOSAN, KARANGSALAM KIDUL, PURWOKERTO)

Gafifasola Naufalia, Hanif (2024) UPAYA MEMPERTAHANKAN MINAT BELI PELANGGAN (STUDI KASUS MIE AYAM KAMANDAKA BOBOSAN, KARANGSALAM KIDUL, PURWOKERTO). Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI_GAFIFASOLA NAUFALIA HANIF_2017201207.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Mempertahankan minat beli pelanggan adalah salah satu faktor yang harus diperhatikan oleh seorang pengusaha bila ingin usahanya bertahan lama. Hal mendasar dalam mempertahankan minat beli pelanggan ialah keputusan pelanggan. Kebanyakan pelanggan mudah merasa bosan dengan penjual yang hanya menjual produk serupa, seperti halnya penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya proses diferensiasi produk di usaha Mie Ayam Kamandaka dengan tujuan memberikan sesuatu yang berbeda sehingga pelanggan tidak merasa jenuh. Dari penjelasan sebelumnya didapat suatu permasalahan bahwa dengan mengetahui upaya mempertahankan minat beli pelanggan maka dapat mempermudah pengusaha mendapatkan pelanggan yang loyal kedepannya. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data primer penelitian ini bersumber dari wawancara dengan pemilik, karyawan, pelanggan setia, serta pelanggan baru Mie Ayam Kamandaka. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan metode Miles dan Huberman yang terdiri dari pengumpulan data, redaksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya upaya mempertahankan minat beli serta adanya bauran pemasaran, diferensiasi produk dan word of mouth, membuat usaha Mie Ayam Kamandaka memiliki banyak pelanggan yang loyal. Sudah banyak pelanggan yang mengetahui keberadaan usaha Mie Ayam Kamandaka. Tingkat kepuasan pelanggan setelah mengunjungi dan merasakan Mie Ayam Kamandaka juga sangat tinggi. Pelanggan merasa puas pada seluruh aspek mengenai pelayanan, harga, lokasi, porsi dan rasa yang disajikan di Mie Ayam Kamandaka. Kata Kunci : Upaya Mempertahankan Minat Beli, Kepuasan Pelanggan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Upaya Mempertahankan Minat Beli, Kepuasan Pelanggan
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 336 Public finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Gafifasola Naufalia Hanif
Date Deposited: 07 Jun 2024 06:13
Last Modified: 07 Jun 2024 06:13
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/24846

Actions (login required)

View Item View Item