KOMUNIKASI PEMASARAN OUTLET SAMBEL ULEG DADAKAN PURWOKERTO DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN

Kartika, Maharani (2024) KOMUNIKASI PEMASARAN OUTLET SAMBEL ULEG DADAKAN PURWOKERTO DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Kartika Maharani_Komunikasi Pemasaran Outlet Sambel Uleg Dadakan Purwokerto Dalam Meningkatkan Penjualan.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Bisnis kuliner merupakan salah satu bidang usaha yang banyak diminati oleh pelaku usaha. Segala perubahan yang disebabkan oleh kemajuan teknologi dan para pesaing yang banyak bermunculan menjadi perhatian penting untuk pebisnis yang ingin mempertahankan kelangsungan hidup perusahaan yang dimiliki.Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana komunikasi pemasaran yang dilakukan Sambel Uleg Dadakan dalam meningkatkan penjualan menggunakan metode kualitatif deskriptif yang melalui teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Data tersebut berasal dari data primer dan sekunder. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, serta triangulasi data untuk menguji kembali data yang telah diperoleh. Penilitian ini menggunakan teori dari Philip Kotler berupa bauran promosi.Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan menunjukan bahwa komunikasi pemasaran yang diterapkan oleh Outlet Sambel Uleg Dadakan mencakup variable marketing mix 7P (Product, Price, Place, Promotion, People, Proces, and Physical evidence) sudah berjalan dengan baik, dengan variable variabel place atau tempat yang paling diandalkan. Dimana pengusaha mengaku diuntungkan dengan usaha yang letaknya sangat strategis tersebut, disamping itu karena tempat yang strategis dan faktor harga yang murah sehingga konsumen tertarik dengan produk tersebut. Selain itu Outlet Sambel Uleg Dadakan menggencarkan kegiatan komunikasi pemasaran yang mencakup periklanan, personal selling, promosi penjualan, hubungan masyarakat dan pemasaran secara langsung. Serta Sambel Uleg Dadakan telah meluncurkan sebuah inovasi yang memanfaatkan media sosial di dalamnya. Inovasi tersebut yaitu Delivery Order,yang merupakan sebuah armada sambel uleg dadakan sediakan untuk memfasilitasi para pelanggan yang ingin melakukan transaksi tanpa harus datang ke outlet dengan harga yang sama dan bebas biaya ongkos kirim atau free ongkir.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Pemasaran, Bauran Promosi, Pelanggan, Sambel Uleg Dadakan.
Subjects: 300 Social sciences > 303 Social processes
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.8 Marketing
Divisions: Fakultas Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: kartika maharani sdri
Date Deposited: 26 Apr 2024 04:12
Last Modified: 26 Apr 2024 04:12
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/24468

Actions (login required)

View Item View Item