STRATEGI GURU DALAM MENGATASI GANGGUAN SEPARATION ANXIETY DISORDER PADA SISWA DI TK AISYIYAH BUSTANUL ATHFAL XVI PURWOKERTO UTARA

Aisyah Sahla, Zahra (2024) STRATEGI GURU DALAM MENGATASI GANGGUAN SEPARATION ANXIETY DISORDER PADA SISWA DI TK AISYIYAH BUSTANUL ATHFAL XVI PURWOKERTO UTARA. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Aisyah Sahla Zahra_Strategi Guru Dalam Mengatasi Gangguan Separation Anxiety Disorder Pada Siswa di TK Aisyiyah Bustanul Athfal XVI Purwokerto Utara.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Abstrak : Gangguan Separation Anxiety Disorder pada anak usia dini merupakan kondisi anak yang mengalami kecemasan berlebih pada saat ditinggal oleh orang tua ataupun sosok terdekatnya. Anak yang mengalami gangguan Separation Anxiety Disorder akan sulit melakukan aktivitas yang berada dilingkungan lain, seperti sekolah. Oleh karena itu, guru memerlukan strategi untuk mengatasi masalah gangguan Separation Anxiety Disorder yang terjadi oleh siswa di sekolahnya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi yang diberikan guru untuk mengatasi gangguan Separation Anxiety Disoder yang terjadi oleh siswa di TK Aisyiyah Bustanul Athfal XVI Purwokerto Utara. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dan jenis penelitian ini adalah studi kasus pada siswa yang mengalami gangguan Separation Anxiety Disorder di TK Aisyiyah Bustanul Athfal XVI. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengumpulan data ini akan dianalisis dengan reduksi data, penyajian data, kesimpulan, dan triangulasi dengan teknik sumber dan waktu. Hasil penelitian ini dapat dideskripsikan bahwa strategi yang digunakan oleh guru untuk mengatasi gangguan Separation Anxiety Disorder pada siswa di TK Aisyiyah XVI, diantaranya ialah: 1) Guru mencari penyebab terjadinya kecemasan pada anak. 2) Guru meminta anak untuk menceritakan kecemasannya. 3) Guru memberikan motivasi pada anak. 4) Guru mengajak anak mengatasi masalah kecemasannya. 5) Guru menenangkan, tidak mengkritik, dan menyalahkan anak. 6) Guru menggunakan kegiatan bermain. 7) Guru menyarankan anak untuk ditangani oleh pihak khusus jika kecemasan pada anak tidak bisa diatasi oleh guru. Kata Kunci : Separation Anxiety Disorder, Anak Usia Dini, Strategi Guru TEACHER STRATEGIES IN OVERCOMING SEPARATION ANXIETY DISORDERS IN STUDENTS AT AISYIYAH BUSTANUL ATHFAL XVI KINDERGARTEN NORTH PURWOKERTO AISYAH SAHLA ZAHRA NIM. 2017406008 ABSTRACT Abstract: Separation Anxiety Disorder in early childhood is a condition where children experience excessive anxiety when they are left by their parents or someone close to them. Children who experience Separation Anxiety Disorder will find it difficult to carry out activities in other environments, such as school. Therefore, teachers need strategies to overcome the problem of Separation Anxiety Disorder that occurs among students in their schools. This research aims to describe the strategies given by teachers to overcome the Separation Anxiety Disorder that occurs by students at the Aisyiyah Bustanul Athfal XVI Kindergarten, North Purwokerto. The research method used in this research is descriptive qualitative and the type of research is a case study of students who experience Separation Anxiety Disorder at Aisyiyah Bustanul Athfal XVI Kindergarten. The data collection techniques used in this research are observation, interviews and documentation. This data collection technique will be analyzed using data reduction, data presentation, conclusions, and triangulation with source and time techniques. The results of this research can be described as the strategies used by teachers to overcome Separation Anxiety Disorder in students at Aisyiyah XVI Kindergarten, including: 1) Teachers look for the causes of anxiety in children. 2) The teacher asks the child to tell about his anxiety. 3) Teachers provide motivation to children. 4) The teacher invites children to overcome their anxiety problems. 5) The teacher calms, does not criticize and blame the child. 6) The teacher uses play activities. 7) The teacher advises the child to be handled by a special party if the child's anxiety cannot be resolved by the teacher. Keywords: Separation Anxiety Disorder, Early Childhood, Teacher Strategy

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Separation Anxiety Disorder, Anak Usia Dini, Strategi Guru
Subjects: 300 Social sciences > 360 Social services; association > 362 Social welfare problems and services
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Aisyah Sahla Zahra sdri
Date Deposited: 24 Apr 2024 08:03
Last Modified: 24 Apr 2024 08:03
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/24251

Actions (login required)

View Item View Item