PENGARUH KEAMANAN, KEMUDAHAN DAN KEPERCAYAAN PEMBAYARAN SPP TERHADAP KEPUTUSAN SANTRI DALAM MENGGUNAKAN PEMBAYARAN DIGITAL (STUDI EMPIRIS PADA PONDOK PESANTREN DARUSSALAM, DUKUH WALUH, KECAMATAN KEMBARAN, KABUPATEN BANYUMAS)

Istiani, Nurul Azah (2024) PENGARUH KEAMANAN, KEMUDAHAN DAN KEPERCAYAAN PEMBAYARAN SPP TERHADAP KEPUTUSAN SANTRI DALAM MENGGUNAKAN PEMBAYARAN DIGITAL (STUDI EMPIRIS PADA PONDOK PESANTREN DARUSSALAM, DUKUH WALUH, KECAMATAN KEMBARAN, KABUPATEN BANYUMAS). Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
ISTIANI NURUL AZAH_PENGARUH KEAMANAN, KEMUDAHAN DAN KEPERCAYAAN PEMBAYARAN SPP TERHADAP KEPUTUSAN SANTRI DALAM MENGGUNAKAN PEMBAYARAN DIGITAL (STUDI EMPIRIS PADA PONPES DARUSSALAM PURWOKERTO.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Perkembangan teknologi perbankan semakin canggih dengan dihadirkan teknologi berbasis m-banking (mobile banking) yang digunakan orang untuk bertransaksi karena layanan dan fasilitas yang ditawarkan sangat mudah digunakan kapan saja dan dimana saja. Layanan transaksi digunakan untuk transfer uang, pembelian pulsa, pembelian tiket dan dana sekolah. Mobile banking digunakan di Pondok Pesantren Darussalam Dukuh Waluh Purwokerto sebagai pembayaran digital melalui layanan Si-Pontren. Jenis metode penelitian yang dilakukan oleh peneliti merupakan metode penelitian kuantitatif dengan penyebaran kuesioner melalui google form kepada responden sebanyak 67 sampel dengan menggunakan metode probability sampling. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu santri yang masih aktif di Pondok Pesantren Darussalam Dukuh Waluh Purwokerto serta menggunakan 3 variabel independen yaitu keamanan, kemudahan dan kepercayaan dan 1 variabel dependen yaitu keputusan penggunaan. Untuk teknik analisis data yang digunakan menggunakan teknik analisis regresi linier berganda dengan alat bantu SPSS (Statistical Product and Service Solution) versi 16.0. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kemudahan dan kepercayaan berpengaruh positif terhadap keputusan santri dalam menggunakan layanan Si-Pontren sedangkan variabel keamanan tidak berpengaruh positif terhadap keputusan santri dalam menggunakan layanan Si-Pontren. Sedangkan berdasarkan uji simultan bahwa keseluruhan variabel independen berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel dependen yang dibuktikan dengan nilai fhitung > ftabel sebesar 38,814 > 2,75 dan nilai signifikansi sebesar 0,00 < 0,05. Kata kunci: Keamanan, Kemudahan, Kepercayaan, Keputusan, Si-Pontren

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Keamanan, Kemudahan, Kepercayaan, Keputusan, Si-Pontren
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 607 Education, research, related topics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Istiani Nurul Azah sdri
Date Deposited: 19 Apr 2024 08:06
Last Modified: 19 Apr 2024 08:06
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/23959

Actions (login required)

View Item View Item