METODE DAKWAH PARA PENYULUH AGAMA ISLAM TERHADAP ANGGOTA ORGANISASI KEMASYARAKATAN PEMUDA (OKP) APAL-ALAP PUTIH KECAMATAN AJIBARANG KABUPATEN BANYUMAS

Muhammad, Shodiq Ma'mun (2024) METODE DAKWAH PARA PENYULUH AGAMA ISLAM TERHADAP ANGGOTA ORGANISASI KEMASYARAKATAN PEMUDA (OKP) APAL-ALAP PUTIH KECAMATAN AJIBARANG KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof.K.H. Saifuddin Zuhri.

[img] Text
Muhammad Shodiq Ma'mun_Metode Dakwah Para Penyuluh Agama Islam Terhadap Anggota Kemasyarakatan Pemuda (OKP) Alap-alap Putih Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Manusia adalah makhluk sosial yang tidak dapat lepas dari komunikasi. Melalui komunikasi, manusia dapat menyampaikan maksud dan tujuan kepada orang lain. Dalam Islam, dakwah menjadi kewajiban bagi setiap muslim untuk menyebarkan ajaran agama kepada umat manusia. Dakwah merupakan aktualisasi imani yang dimanifestasikan dalam suatu sistem kegiatan manusia beriman dalam bidang kemasyarakatan yang dilaksanakan secara teratur untuk mempengaruhi cara merasa, berpikir, bersikap, dan bertindak manusia pada dataran kenyataan individual dan sosial kultural dalam rangka mengusahakan terwujudnya ajaran Islam dalam semua aspek kehidupan dengan menggunakan cara tertentu. Penyuluh agama merupakan gerbang utama dalam penyuluhan yang ada di tengah-tengah masyarakat serta majelis-majelis ta'lim dan juga organisasi pemuda. Kaum muda menjadi motor penting kesadaran akan nasionalisme, dan salah satu organisasi pemuda yang ada di Kabupaten Banyumas adalah Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) Alap-Alap Putih Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas. Organisasi tersebut terdiri dari para pemuda-pemuda yang sangat peduli dalam aneka bidang seperti ekonomi, olahraga, kebudayaan, dan lingkungan. Metode penelitian kualitatif digunakan dalam penelitian yang berjudul "Metode Dakwah Para Penyuluh Agama Islam Terhadap Anggota Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) Alap-Alap Putih Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas. Dalam memberikan dakwah terhadap anggota Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) Alap-Alap Putih Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas". Teknik pengumpulan data meliputi wawancara, observasi, dan dokumentasi, dengan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa para penyuluh agama Islam menggunakan tiga metode dalam memberikan dakwah kepada anggota OKP AlapAlap Putih Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas, yaitu partisipatif, dialog interaktif, dan pemberdayaan. Dengan demikian, para penyuluh agama dapat memberikan dakwah secara efektif dan efisien kepada anggota OKP Alap-Alap Putih Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas. Kata kunci: metode dakwah, penyuluh agama, organisasi kemasyarakatan pemuda

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: metode dakwah, penyuluh agama, organisasi kemasyarakatan pemuda
Subjects: 200 Religion > 290 Other and comparative religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam > 2x6.15 Kelompok Sosial
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.6 Organisasi > 2x6.61 Organisasi Sosial
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.2 Dakwah > 2x7.24 Metode, Media dan Sarana Dakwah
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.2 Dakwah > 2x7.26 Komunikasi Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Muhammad Shodiq Ma'mun sdr
Date Deposited: 26 Jan 2024 09:19
Last Modified: 01 Feb 2024 03:04
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/23505

Actions (login required)

View Item View Item