ANALISIS PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN INSENTIF TERHADAP LOYALITAS KARYAWAN DI GUDANG DELIVERY CENTRE J&T CIKARANG BARAT KABUPATEN BEKASI JAWA BARAT

Akbar, Aryadi (2024) ANALISIS PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN INSENTIF TERHADAP LOYALITAS KARYAWAN DI GUDANG DELIVERY CENTRE J&T CIKARANG BARAT KABUPATEN BEKASI JAWA BARAT. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
AKBAR ARYADI HARYONO_1817201088_ANALISIS PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN INSENTIF TERHADAP LOYALITAS.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Dalam perkembangan zaman saat ini, transaksi jual beli barang sudah banyak yang beralih ke sistem Online. Dalam situasi seperti ini, peran ekspedisi menjadi sangat penting untuk memastikan barang-barang tersebut dapat dikirim dengan aman dan tepat waktu kepada pembeli. Lingkungan kerja yang kondusif, dan pemberian insentif yang sesuai memiliki pengaruh terhadap loyalitas mereka terhadap perusahaan. Namun, dalam penelitian ini, ditemukan bahwa lingkungan kerja di Gudang DC J&T Cikarang Barat dalam melaksanakan pekerjaan barang yang overload masih kurang kondusif dikarenakan adanya pengaruh flashsale E-Commerce. Dengan adanya Flashsale ini mengakibatkan paket tercecer, tertukar, dan fasilitas yang kurang memadai. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara parsial dan simultan pengaruh variabel lingkungan kerja dan insentif terhadap loyalitas karyawan di gudang DC J&T Cikarang Barat. Analisis ini akan membantu perusahaan meningkatkan performa karyawannya melalui penyempurnaan kondisi lingkungan kerja agar lebih kondusif serta memberikan insentif sesuai dengan kontribusi masing-masing individu. Metode yang digunakan untuk penelitian adalah metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan gudang DC J&T Cikarang barat, Penelitian ini melibatkan 13 orang sebagai populasi dan menggunakan teknik pengambilan sampel yang umumnya dilakukan secara keseluruhan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode regresi linier berganda dengan alat bantu SPSS 26 for windows. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Variabel Lingkungan Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Loyalitas Karyawan. Variabel Lingkungan Kerja, dan Insentif berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap Loyalitas Karyawan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Insentif, Lingkungan Kerja, Dan Loyalitas.
Subjects: 300 Social sciences > 302 Social interaction
300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Akbar Aryadi Haryono sdr
Date Deposited: 26 Jan 2024 08:46
Last Modified: 26 Jan 2024 08:46
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/23494

Actions (login required)

View Item View Item