HAK DAN KEWAJIBAN ORANG TUA TERHADAP ANAK OLEH IBU BERPROFESI PSK (PEKERJA SEKS KOMERSIAL) (Studi Kasus Di Jalan Grilya Windusura, Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas)

MIFTAHUL, NGALIM (2024) HAK DAN KEWAJIBAN ORANG TUA TERHADAP ANAK OLEH IBU BERPROFESI PSK (PEKERJA SEKS KOMERSIAL) (Studi Kasus Di Jalan Grilya Windusura, Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas). Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Miftahul Ngalim-Hak Dan Kewajiban Orang Tua Terhadap Anak Oleh Ibu Berprofesi PSK (Pekerja Seks Komersial) (Studi Kasus di Jalan Grilya Windusura, Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas).pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Seorang ibu dalam keluarga mempunyai kewajiaban untuk mendidik anak agar bisa hidup mandiri selaian itu juga seorang ibu harus memperhatikan perkembangan anak. Namun tututan ekomomi untuk memenuhi kebutuhan hidup yang membuat mereka mencari uang dengan cepat memalui jalan melacur di malam hari dan mencari penghasilan tambahan disiang sehingga hak-hak anak untuk memperoleh perhatian dari seorang ibu juga terlupakan. Berdasarkan hal tersebut maka yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini pertama adalah bagaimana hak dan kewajiaban orang tua kepada anak oleh ibu berprofesi PSK (pekerja seks komersial). Rumusan maslah yang kedua adalah bagaimana pandangan teori struktural fungsional keluarga mengenai hak dan kewajiban orang tua kepada anak oleh ibu berprofesi PSK (pekerja seks komersial). Metode yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research). Penelitiam ini dilakukan pada PSK (pekerja seks komersial) yang berada di jalan Grilya Windusura, Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas. Pendekatan pada penelitian ini menggunakan yuridis empiris . Sumber data primer diperoleh secara langsung dari subjek penelitian yaitu PSK (pekerja seks komersial) yang berada di Jalan Grilya Windusura, Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas sedangkan sumber sekunder diperoleh dari buku, kitab, undang-undang, artikel, karya ilmiah, dan dokumen-dokumen yang mempunyai hubungan dengan penelitian. Teknik pengumpulan data diperoleh dari wawancara, observasi dan studi dokumen. Teknik pengolahan data diperoleh dari lapangan yang kemudian dianalisis dengan metode kualitatif. Hasil penelitian mengatakan bahwa praktik pemenuhan hak dan kewajiban anak oleh ibu yang berprofesi sebagai seorang PSK (pekerja seks komersial) sebatas memberikan nafkah dalam bentuk materi untuk kebutuhan sehari-harinya,sedangkan hak dan kewajiaban yang harus mereka penuhi terhadap anak sebagai orang tua seperti merawat,mendidik, memberikan kasih sayang dan memberi perhatian kepada anak namun kewajibananya terlalaikan hal ini karena ibu yang bekerja sebagai PSK (Pekerja Seks Komersial) waktu pekerjaanya tidak menentu. Dalam pandangan sosiologi keluarga yang dilihat dari teori strukal fungsional keluarga perubahan peran dalam struktural keluarga akan berpengaruh pada keluarga tersebut seperti bergesernya peranan yang diperankan oleh seorang ibu yang berprofesi PSK yang memerankan peranan seorang ayah, sehingga peranannya sebagai seorang ibu yang seharusnya memberi perhatian, mendidik, memberi kasih sayang, dan memberi perhatian kepada anak akan terlalaikan karena pergeseran peran yang diperankan. Kata Kunci: Hak Dan Kewajiaban, PSK ( Pekerja Seks Komersial), struktural fungsional keluarga

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Hak Dan Kewajiaban, PSK (Pekerja Seks Komersial), struktural fungsional keluarga
Subjects: 2x4. Fiqih > 2x4.3 Munakahat > 2x4.36 Hak dan Kewajiban Suami-Istri (Nafaqoh)
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: MIFTAHUL NGALIM sdr
Date Deposited: 26 Jan 2024 08:23
Last Modified: 26 Jan 2024 08:23
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/23464

Actions (login required)

View Item View Item