LITERASI KITAB KLASIK BAGI SANTRI MADRASAH WUSTHA KARANGSUCI, PURWOKERTO, BANYUMAS

Nailil, Muna (2024) LITERASI KITAB KLASIK BAGI SANTRI MADRASAH WUSTHA KARANGSUCI, PURWOKERTO, BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
1717401082 NAILIL MUNA SKRIPSI.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Proses pembelajaran didalam satuan pendidikan baik formal maupun non formal tentunya mempunyai cara agar santri mampu mengikuti proses pembelajaran. Setiap lembaga pendidikan mempunyai metode yang berbeda beda, sebab lembaga mempunyai keunikan dan ciri khasnya masing-masing. Madrasah Wustha Karangsuci merupakan lembaga non formal tingkat menengah atau setara dengan SMP. Melihat kebutuhan masyarakat yang tidak hanya membutuhkan ilmu umum tetapi juga membutuhkan ilmu keagamaan, Madrasah Wustha Karangsuci menggunakan model pembelajaran MBS (Manajemen Boarding School), dengan materi pembelajaran 30% ilmu umum dan 70% ilmu agama. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan mengambil tempat di Madrasah Wustha Karangsuci. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian pada Madrasah Wustha Karangsuci menunjukan bahwa: Pertama, adanya literasi yang ada di Madrasah Wustha Karangsuci merupakan bentuk kepedulian dan melihat kebutuhan santri akan adanya melek huruf dan tulisan pegon, literasi ini dilaksanakan agar santri mampu membaca, menulis, menerjemahkan dan mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari, dimana tujuan ini agar santri mampu berdaya saing dan memiliki kualitas yang baik kelak ketika hidup di masyarakat. Kedua, bentuk dari literasinya yaitu ustadz membacakan kitab dengan santri menyimak dan menulis pegon di kitab masing-masing, ketika sudah selesaai membacakan kemudian ustadz menjelaskan dari apa yang sudah dibacakan, setelah selesai menjelaskan ustadz memberikan pertanyaan kepada santri secara acak. Proses literasi ini meliputi pembiasaan yang dilaksanakan terus menerus, pengembangan yang nantinya dapat memberikan mutu yang baik, pembelajaran yaitu interaksi antara ustadz dengan santri, dan evaluasi yang bertujuan untuk memperbaiki proses pembelajaran. Ketiga, sumber daya manusia atau tenaga pendidik Madarasah Wustha Karangsuci minimal lulusan dari Pondok Pesantren al Hidayah dan Universitas atau sarjana. Keempat, evaluasi terhadap santri dilaksanakan setiap pertengahan semester dan akhir semester dengan tujuan agar ustadz mampu mengukur kemampuan setiap santri dan dapat memperbaiki pada pertemuan berikutnya. Kata Kunci: Literasi, Proses, Kitab Klasik

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Literasi, proses, kitab klasik
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 373 Secondary education
300 Social sciences > 370 Education > 375 Curriculums
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: NAILIL MUNA sdri
Date Deposited: 26 Jan 2024 02:09
Last Modified: 26 Jan 2024 02:09
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/23350

Actions (login required)

View Item View Item