ANALISIS PROSES BERPIKIR SISWA DALAM MEMECAHKAN MASALAH HIMPUNAN BERDASARKAN TEORI PIAGET DI KELAS VII MTs MA’ARIF NU 01 GANDRUNGMANGU KABUPATEN CILACAP

Siti Nur, Hayati (2024) ANALISIS PROSES BERPIKIR SISWA DALAM MEMECAHKAN MASALAH HIMPUNAN BERDASARKAN TEORI PIAGET DI KELAS VII MTs MA’ARIF NU 01 GANDRUNGMANGU KABUPATEN CILACAP. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Siti Nur Hayati_Analisis Proses Berpikir Siswa dalam Memecahkan Masalah Himpunan Berdasarkan Teori Piaget di Kelas VII MTs Ma'arif NU 01 Gandrungmangu Kabupaten Cilacap.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Proses berpikir merupakan peristiwa mencampur, mencocokkan, menggabungkan, menukar dan mengurutkan konsep-konsep, persepsi-persepsi, serta pengalaman sebelumnya. Kemampuan berpikir dibutuhkan siswa dalam menyelesaikan soal dan masalah dalam kehidupan sehari-hari. Proses berpikir siswa dalam menyelesaikan masalah antara satu siswa dengan siswa lain tentu berbeda, perbedaan ini juga terjadi pada siswa di kelas VII B MTs Maarif NU 01 Gandrungmangu dalam menyelesaikan soal himpunan. Dengan adanya perbedaan tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses berpikir siswa dalam memecahkan masalah himpunan berdasarkan teori Piaget. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, sedangkan subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII B MTs Maarif NU 01 Gandrungmangu. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berupa observasi, tes tulis dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa siswa dengan perolehan skor tinggi lebih banyak melakukan proses berpikir asimilasi dalam menyelesaikan masalah. Siswa dengan perolehan skor sedang melakukan proses berpikir berbeda-beda, ada yang lebih banyak melakukan proses berpikir asimilasi dan ada juga yang lebih banyak melakukan proses berpikir akomodasi. Sedangkan siswa dengan perolehan skor rendah lebih banyak melakukan proses berpikir akomodasi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Himpunan, Pemecahan Masalah, Proses Berpikir, Teori Piaget.
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.33 Madrasah Tsanawiyah dan Aliyah > 2x7.3303 Metodologi
500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics
500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics > 510.7 Pendidikan Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Siti Nur Hayati
Date Deposited: 26 Jan 2024 03:04
Last Modified: 26 Jan 2024 03:04
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/23332

Actions (login required)

View Item View Item