DIALEKTIKA KODRAT MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DALAM AL-QUR'AN DENGAN SIKAP INDIVIDUALISTIS ERA DIGITAL

Annisa, Endah Prihan Dhini (2024) DIALEKTIKA KODRAT MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DALAM AL-QUR'AN DENGAN SIKAP INDIVIDUALISTIS ERA DIGITAL. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Annisa Endah Prihan Dhini_Dialektika Kodrat Manusia Sebagai Makhluk Sosial Dalam Al-Qur'an Dengan Sikap Individualistis Era Digital.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Pada hakikatnya manusia merupakan makhluk yang berinteraksi dengan manusia lainnya atau manusia merupakan makhluk sosial. Pada pembahasan mengenai manusia, Allah Swt telah menjelaskannya di dalam Al-Qur’an, salah satunya pada surat Al-Hujurat ayat 13 yang menjelaskan bahwasannya manusia diberikan kodrat atau ketetapan oleh Allah Swt sebagai makhluk sosial, makhluk yang memiliki sikap berinteraksi dan menjalin hubungan dengan orang lain. Tetapi seiring berkembangnya zaman, di era digital yang semakin meningkat dengan adanya teknologi digital, muncul sikap manusia yang individualistis. Sikap yang mementingkan dirinya sendiri tanpa peduli terhadap orang lain serta keadaan sekitarnya. Maka jika dilihat dari adanya perbedaan tersebut, menurut analisa penulis terdapat pertentangan antara kodrat manusia yang disebutkan dalam Al-Qur’an dengan sikap manusia pada Era digital yang perlu untuk dikaji dan dibahas. Oleh karena itu, penelitian ini perlu dilakukan untuk mengkaji lebih lanjut mengenai bagaimana relevansi terhadap kedua pertentangan tersebut untuk dapat menemukan suatu kejelasan dan nilai yang baru mengenai kodrat manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kodrat manusia sebagai makhluk sosial menurut Al-Qur’an surat Al-Hujurat ayat 13 serta relevansinya dengan sikap Individualistis era digital. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kepustakaan (library research). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan pengumpulan data yang kemudian dianalisis. Selain itu, penelitian ini juga menggunakan metode tahlili (metode analisis) untuk menjelaskan penafsiran surat Al-Hujurat ayat 13 dengan penafsiran para ulama Nusantara. Hasilnya ditemukan lima kategori yang menunjukan kodrat manusia merupakan makhluk sosial menurut surat Al-Hujurat ayat 13 yaitu pertama, Syu’µb atau berkelompok, kedua, bermasyarakat, ketiga, mengenal, keempat, menunaikan ketakwaan, dan kelima, mengetahui. Kemudian ketika direlevansikan dengan sikap individualistis pada era digital dengan menggunakan teori Dialektika Hegel yang menghasilkan sintesis (pendamaian atau penyelesaian) yaitu sikap solidaritas yang perlu untuk dikembangkan karena kodrat manusia yang sebenarnya ialah sebagai makhluk sosial. Kata Kunci: Al-Qur’an, Dialektika, Individualistis, Kodrat, dan Makhluk sosial

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Al-Qur’an, Dialektika, Individualistis, Kodrat, dan Makhluk sosial
Subjects: 2x1 Al Qur'an dan Ilmu Berkaitan > 2x1.01 Filsafat, Teori, Metodologi Al Qur'an
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora > Ilmu Al Quran dan Tafsir
Depositing User: Annisa Endah Prihan Dhini
Date Deposited: 26 Jan 2024 03:29
Last Modified: 26 Jan 2024 03:29
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/23324

Actions (login required)

View Item View Item