Implementasi Metode Tutor Sebaya Pada Siswa Yang Kesulitan Belajar Mata Pelajaran Matematika Di Kelas V B MI Negeri 1 Purbalingga

Puja, Baissalam (2024) Implementasi Metode Tutor Sebaya Pada Siswa Yang Kesulitan Belajar Mata Pelajaran Matematika Di Kelas V B MI Negeri 1 Purbalingga. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Puja Baissalam(1917405132)_Skripsi.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Abstrak:Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi metode tutor sebaya pada siswa yang kesulitan belajar mata pelajaran matematika di kelas V B MI Negeri 1 Purbalingga. Proses belajar mengajar khususnya pada mata pelajaran matematika setiap siswa pasti mempunyai kendala dalam belajar. Kesulitan belajar adalah suatu kondisi dalam suatu proses belajar yang ditandai adanya hambatan-hambatan tertentu untuk mencapai tujuan belajar.Untuk itu dibutuhkan sebuah metode pembelajaran yang tepat dalam proses belajar mengajar. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode sebagai berikut: (1) jenis penelitian kualitatif, (2) sumber data : narasumber, (3) teknik pengumpulan data adalah wawancara secara mendalam kepada subjek penelitian meliputi kepala madrasah, kepala tata usaha (KTU), guru kelas V B, siswa kelas V B, observasi dan dokumentasi. Lokasi yang diteliti adalah MI Negeri 1 Purbalingga, Kecamatan Kertanegara,Kabupaten Purbalingga.Hasil penelitian ini menyatakan bahwa perencanaan metode tutor sebaya dilakukan dengan menyiapkan materi yang akan disampaikan, hal ini bertujuan agar guru sudah menguasai materi yang akan disampaikan di kelas. Selanjutnya membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), pembuatan RPP dimaksud agar proses pembelajaran sesuai dengan perencanaan sebelumnya.Materi yang diberikan guru pada saat observasi pertama sampai ketiga dalam mata pelajaran matematika kelas V yaitu materi tema menjelaskan dan melakukan penjumlahan dan pengurangan 2 pecahan dengan penyebut yang berbeda. Kegiatan yang dilakukan pada saat pembelajaran matematika berlangsung yaitu guru menjelaskan materi, memberikan contoh soal, membuat kelompok dan menentukan siapa yang menjadi tutor sebaya. Dalam pembentukan kelompok terpilihlah 6 siswa yang menjadi tutor untuk menjelaskan ulang materi serta memandu jalannya diskusi. Setelah itu terpillihlah 6 siswa yang diambil berdasarkan kriteria sebagai tutor yakni siswa tersebut dikatakan mampu dan hasil nilainya melebihi KKM, serta siswa tersebut mempunyai sifat mengayomi kepada sesama teman.Hal tersebut menunjukkan siswa menjadi berani bertanya,siswa bertambah senang dengan adanya interaksi antar siswa yang terkendali,serta siswa mulai tertarik mengerjakan tugas-tugas yang diberikan guru,nilai rata-rata siswa menjadi lebih baik. KataKunci:Tutor Sebaya,Kesulitan Belajar,Matematika

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: KataKunci:Tutor Sebaya,Kesulitan Belajar,Matematika
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.5 School Discipline
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Puja Baissalam sdri
Date Deposited: 25 Jan 2024 07:20
Last Modified: 25 Jan 2024 07:20
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/23190

Actions (login required)

View Item View Item