NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM BAGI ANAK DALAM BUKU YAA BUNAYYA MENYUSURI JALAN PEMILIK HIKMAH KARYA ABDULLAH HULALATA DAN RELEVANSINYA DENGAN MATERI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MADRASAH IBTIDAIYAH

Siti Yufidatul, Askhiyah (2024) NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM BAGI ANAK DALAM BUKU YAA BUNAYYA MENYUSURI JALAN PEMILIK HIKMAH KARYA ABDULLAH HULALATA DAN RELEVANSINYA DENGAN MATERI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MADRASAH IBTIDAIYAH. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI SITI YUFIDATUL ASKHIYAH-NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM BAGI ANAK DALAM BUKU YAA BUNAYYA MENYUSURI JALAN PEMILIK HIKMAH KARYA ABDULLAH HULALATA DAN RELEVANSINYA DENGAN MATERI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MADRASAH I.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Abstrak: Dalam menghadapi zaman yang semakin modern, diperlukan pendidikan yang relevan untuk diberikan kepada anak. Pendidikan itu harus seimbang antara agama dan umum. Keberhasilan pendidikan dipengaruhi tiga hal, yaitu keluarga, sekolah, dan masyarakat. Untuk mencapai keberhasilan tersebut, dibutuhkan cara untuk menanamkan pendidikan yang bisa mengarahkan perkembangan keseluruhan aspek kepribadian anak, salah satunya dengan menentukan pendidikan yang tepat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan nilai-nilai pendidikan anak dalam buku Yaa Bunayya: Menyusuri Jalan Pemilik Hikmah karya Abdulloh Hulalata. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kepustakaan yang bersifat kualitatif. Hasil penelitian mengenai nilai-nilai pendidikan Islam bagi anak dalam buku Yaa Bunayya: Menyusuri Jalan Pemilik Hikmah karya Abdullah Hulalata dan relevansinya dengan materi pendidikan agama Islam di Madrasah Ibtidaiyah adalah 1) nilai-nilai pendidikan Islam bagi anak yaitu: pertama, nilai pendidikan akidah meliputi menguatkan ketauhidan anak, membiasakan anak selalu merasa merasa diawasi oleh Allah Swt. dan selalu mengingatnya. Kedua, nilai pendidikan syariat meliputi mengajarkan anak salat, menyeru anak untuk menjadi dai, mendoakan anak, mengajarkan Al-Qur’an, memberikan anak makanan yang halal, memilihkan teman yang baik, menggandeng anak menuju surga. Ketiga, nilai pendidikan akhlak meliputi mengajarkan anak untuk senantiasa bersyukur kepada Allah Swt., mengajarkan anak taat kepada orang tua, mengajarkan sabar, mengajarkan anak adab bercengkrama dengan orang lain, mengajarkan anak menjauhi sombong, mengajarkan anak untuk menyederhanakan langkah, mengajarkan anak untuk memelankan suara Ketika bercengkrama dengan orang lain. Nilai-nilai pendidikan Islam bagi anak tersebut juga terdapat relevansinya dengan materi Pendidikan Agama Islam jenjang Madrasah Ibtidaiyah pada mata pelajaran Al-Qur’an Hadis, Akidah Akhlak, Fikih, dan Sejarah Kebudayaan Islam. Kata kunci: Nilai-Nilai Pendidikan Islam, buku Yaa Bunayya, Madrasah Ibtidaiyah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Nilai-Nilai Pendidikan Islam, buku Yaa Bunayya, Madrasah Ibtidaiyah
Subjects: 2x0 Islam (Umum) > 2x0.9 Islam dan Bidang Lainnya
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Siti Yufidatul Askhiyah sdri
Date Deposited: 23 Jan 2024 03:57
Last Modified: 23 Jan 2024 03:57
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/22974

Actions (login required)

View Item View Item