PENDIDIKAN KECERDASAN SPIRITUAL SANTRI DALAM KEGIATAN DZIKIR WIRDUL MUNTAHA DI PESANTREN AL LINGLUNG CILACAP

Ika, Susilo Wati (2023) PENDIDIKAN KECERDASAN SPIRITUAL SANTRI DALAM KEGIATAN DZIKIR WIRDUL MUNTAHA DI PESANTREN AL LINGLUNG CILACAP. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Ika Susilo Wati_1917402262.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Pendidikan kecerdasan spiritual merupakan upaya mencerdaskan, mengembangkan, dan memanfaatkan potensi peserta didik pada seluruh aspek kehidupan dengan dorongan dan efektivitas agar dapat memaknai setiap kehidupan yang penuh dengan kebijaksanaan karena kecerdasan spiritual dapat mendidik hati menjadi benar, penuh dengan pemikiran-pemikiran yang hanif (suci) sehingga dapat mengantarkan manusia pada puncak kesempurnaannya yaitu manusia sempurna (Insan Kamil). Penelitian ini bertujuan untuk dapat mengetahui Pendidikan kecerdasan spiritual santri dan dampak perubahan setelah mengikuti kegiatan dzikir wirdul muntaha di Pesantren Al Linglung Cilacap. Penelitian yang digunakan adalah menggunakan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data diperoleh dari kegiatan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian dianalisis dengan mereduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Dari Penelitian ini penulis menemukan : bahwa pendidikan kecerdasan spiritual santri dalam kegiatan dzikir wirdul muntaha diantaranya dengan memberikan materi-materi keagamaan seperti kajian kitab wirdul muntaha, pembacaan tawasul, shalawat dan dzikir wirdul muntaha dengan mencontohkan kepada para santri untuk mengerjakan amalan-amalan dan shalat malam. Sedangkan dampak perubahan yang dirasakan setelah mengikuti kegiatan dzikir wirdul muntaha adalah dapat menumbuhkan ketenangan jiwa, meningkatkan ibadah, lebih tawaduk rendah hati, memperbaiki akhlak hingga apabila ada ujian yang datang dari Allah maka timbul kesabaran dan selalu berserah diri kepada Allah SWT. Kata Kunci: Pendidikan, Kecerdasan Spiritual, Dzikir Wirdul Muntaha

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pendidikan, Kecerdasan Spiritual, Dzikir Wirdul Muntaha
Subjects: 2x5 Akhlak dan Tasawuf > 2x5.4 Do'a dan Zikir > 2x4.52 Istighosah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ika Susilo Wati sdri
Date Deposited: 26 Oct 2023 07:09
Last Modified: 26 Oct 2023 07:09
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/22302

Actions (login required)

View Item View Item