PENGARUH LITERASI INVESTASI, DIGITALISASI PELAYANAN DAN PERSEPSI HARGA EMAS TERHADAP KEPUTUSAN UNTUK BERINVESTASI TABUNGAN EMAS PEGADAIAN PADA GENERASI MILENIAL DI KABUPATEN BANYUMAS

ZIAN, FITROTUNNISA (2023) PENGARUH LITERASI INVESTASI, DIGITALISASI PELAYANAN DAN PERSEPSI HARGA EMAS TERHADAP KEPUTUSAN UNTUK BERINVESTASI TABUNGAN EMAS PEGADAIAN PADA GENERASI MILENIAL DI KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
ZIAN FITROTUNNISA_PENGARUH LITERASI INVESTASI, DIGITALISASI PELAYANAN DAN PERSEPSI HARGA EMAS TERHADAP KEPUTUSAN UNTUK BERINVESTASI TABUNGAN EMAS PEGADAIAN PADA GENERASI MILENIAL DI KABUPATEN BANYUMAS.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Keuangan merupakan suatu hal krusial yang harus dikelola dengan baik. Keuangan yang teratur akan membantu membuat rencana masa depan yang lebih baik. Dalam mengelola keuangannya, masyarakat Indonesia umumnya mengalokasikan dananya ke dalam berbagai bentuk seperti konsumsi, tabungan dan investasi. Dari berbagai jenis pengelolaan tersebut, jenis pengelolaan keuangan yang paling bermanfaat untuk masa depan yaitu investasi. Ada beberapa jenis atau produk investasi yang menarik saat ini dengan resiko dan keuntungan yang berbeda-beda, salah satunya yaitu investasi emas. Produk Investasi emas yang dikenal masyarakat yaitu tabungan emas. tabungan emas tersedia dalam lembaga keuangan bank dan bukan bank. Salah satu lembaga keuangan bukan bank yang menyediakan tabungan emas yaitu pegadaian. Tabungan emas pegadaian dapat diakses melalui aplikasi Pegadaian Digital Service. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh literasi investasi, digitalisasi pelayanan dan persepsi harga emas terhadap keputusan untuk berinvestasi tabungan emas pegadaian pada generasi milenial di Kabupaten Banyumas. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Pengambilan sampel menggunakan teknik non-probability sampling dengan metode sampling accidental. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner dengan jumlah responden sebanyak 112 generasi milenial berusia 18-40 tahun di Kabupaten Banyumas. Metode analisis data menggunakan teknik analisis regresi linier berganda dengan alat bantu aplikasi SPSS (Statistical Package for Social Sciences) versi 16.0. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel literasi investasi, digitalisasi pelayanan dan persepsi harga emas berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan untuk berinvestasi tabungan emas pegadaian pada generasi milenial di Kabupaten Banyumas. Semakin tinggi tingkat literasi seseorang maka seseorang tersebut akan mengambil keputusan untuk berinvestasi tabungan emas pegadaian. Semakin mudahnya pelayanan yang diberikan pegadaian maka akan meningkat juga keputusan untuk berinvestasi tabungan emas pegadaian. Semakin baik persepsi seseorang terhadap harga emas maka akan semakin mempengaruhi keputusan untuk berinvestasi tabungan emas. Kata Kunci: Literasi Investasi, Digitalisasi Pelayanan, Harga Emas, Investasi, Tabungan Emas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Literasi Investasi, Digitalisasi Pelayanan, Harga Emas, Investasi, Tabungan Emas
Subjects: 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.3 Lembaga Kredit dan Pinjaman
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.6 Investasi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Zian Fitrotunnisa sdri
Date Deposited: 23 Oct 2023 06:52
Last Modified: 23 Oct 2023 06:52
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/21988

Actions (login required)

View Item View Item