ANALISIS STRATEGI PEMBERDAYAAN UMKM DI ERA PANDEMI COVID-19 PADA PROGRAM KOMUNITAS MUSLIMAH ENTREPRENEUR MELALUI PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (STUDI KASUS KOMUNITAS MUSLIMAH ENTREPRENEUR PURWOKERTO, KABUPATEN BANYUMAS)

Anggi, Ardiana Saputri (2023) ANALISIS STRATEGI PEMBERDAYAAN UMKM DI ERA PANDEMI COVID-19 PADA PROGRAM KOMUNITAS MUSLIMAH ENTREPRENEUR MELALUI PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (STUDI KASUS KOMUNITAS MUSLIMAH ENTREPRENEUR PURWOKERTO, KABUPATEN BANYUMAS). Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
ANGGI ARDIANA SAPUTRI_ANALISIS STRATEGI PEMBERDAYAAN UMKM DI ERA PANDEMI COVID-19 PADA PROGRAM KOMUNITAS MUSLIMAH ENTREPRENEUR MELALUI PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini mengkaji tentang analisis strategi pemberdayaan UMKM di era pandemi covid-19 melalui program Komunitas Muslimah Entrepreneur (ME) Purwokerto. Pemberdayaan merupakan upaya untuk memandirikan masyarakat melalui potensi dan sumber daya yang dimiliki oleh setiap individu agar berdaya dalam menghadapi segala kondisi. Pemberdayaan pada sektor UMKM memiliki keterakitan dengan entrepreneur, yaitu seseorang yang memiliki ide dan inovasi dalam membangun suatu usaha. Kegiatan pemberdayaan dapat dilaksanakan oleh berbagai pihak, seperti pemerintah dan organisasi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi yang dilakukan oleh Komunitas ME di era pandemi covid-19 maupun pasca pandemi covid-19. Selain itu bertujuan untuk mengetahui mengenai strategi pemberdayaan melalui Komunitas ME dalam perspektif ekonomi Islam. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang menghasilkan data deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi terhadap Komunitas ME Purwokerto untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan dalam penelitian. Teknik analisis data pada penelitian ini yaitu mereduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) strategi pemberdayaan melalui program Komunitas ME Purwokerto di era pandemi covid-19 dilakukan dengan berbagai program kegiatan pelatihan dan kegiatan sosial untuk mendukung penguatan karakter anggota dalam pemberdayaan. Terdapat perbedaan dalam pelaksanaan kegiatan di era pandemi covid-19 dan pasca pandemi covid-19, yaitu terletak pada partisipasi anggota yang terlibat dan intensitas waktu pelaksanaan kegiatan. (2) strategi pemberdayaan melalui Komunitas ME Purwokerto dalam perspektif Islam yaitu menjunjung tinggi nilai-nilai dan prinsip pemberdayaan seperti, kepedulian, keadilan, dan kesamaan untuk membentuk akhlaq seorang wirausaha muslimah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pemberdayaan, UMKM, Muslimah Entrepreneur
Subjects: 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi > 2x6.32 Ekonomi Keuangan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: ANGGI ARDIANA SAPUTRI sdri
Date Deposited: 19 Oct 2023 03:52
Last Modified: 19 Oct 2023 03:52
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/21898

Actions (login required)

View Item View Item