OPTIMALISASI PROGRAM PEMBERDAYAAN NAHDLIYIN SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN EKONOMI INKLUSIF (STUDI KASUS DI NU CARE-LAZISNU KABUPATEN CILACAP)

Naeni Rita, Wijaya Astuti (2023) OPTIMALISASI PROGRAM PEMBERDAYAAN NAHDLIYIN SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN EKONOMI INKLUSIF (STUDI KASUS DI NU CARE-LAZISNU KABUPATEN CILACAP). Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Naeni Rita Wijaya Astuti_Optimalisasi Program Pemberdayaan Nahdliyin Sebagai Upaya Meningkatkan Ekonomi Inklusif (Studi Kasus di NU CARE-LAZISNU Kabupaten Cilacap.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Problema kemiskinan sampai saat ini masih menjadi tugas yang harus diselesaikan oleh pemerintah, ekonomi inklusif adalah pertumbuhan ekonomi yang mengurangi angka kemiskinan, melahirkan akses dan peluang yang luas bagi seluruh lapisan masyarakat. NU CARE-LAZISNU Cilacap membuat sebuah program pemberdayaan nahdliyin dalam rangka meningkatkan ekonomi inklusif. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah “Bagaimana optimalisasi program pemberdayaan nahdliyin sebagai upaya untuk meningkatan ekonomi inklusif”. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui optimalisasi program pemberdayaan nahdliyin sebagai upaya untuk meningkatan ekonomi inklusif yang dilakukan oleh NU CARE-LAZISNU Kabupaten Cilacap. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan atau penelitian langsung yang bersifat kualitatif deskriptif. Setelah dilakukan penelitian dan analisis, dapat disimpulkan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat Cilacap konsep dari program pemberdayaan ini adalah dengan pelaksanaan pendampingan dan pemberian bahan baku kerajinan kepada anggota pengrajin di program ini. Realisasi program ini dirasa sangat efektif dalam hal peningkatan pendapatan, tercapainya lapangan kerja, serta menjadikan pengrajin menyalurkan infaknya. Namun ada beberapa kendala yang saat ini masih ditemui, yakni sulitnya bahan baku dan terbatasnya minat bakat dari masyarakat yang ada.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Optimalisasi, Pemberdayaan Nahdliyin, Ekonomi Inklusif, LAZISNU
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 335 Socialism and related systems
300 Social sciences > 330 Economics > 339 Macroeconomics and related topics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Zakat dan Wakaf
Depositing User: Naeni Rita Wijaya Astuti sdri
Date Deposited: 31 Jul 2023 01:43
Last Modified: 31 Jul 2023 01:43
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/21612

Actions (login required)

View Item View Item