HUBUNGAN ANTARA SELF-CONFIDENCE DENGAN RESILIENSI PADA SISWA PENYANDANG DISABILITAS RUNGU DI SLB B YAKUT PURWOKERTO

Eka, Septiani Nurrahmawati (2023) HUBUNGAN ANTARA SELF-CONFIDENCE DENGAN RESILIENSI PADA SISWA PENYANDANG DISABILITAS RUNGU DI SLB B YAKUT PURWOKERTO. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
EKA SEPTIANI NURRAHMAWATI_HUBUNGAN ANTARA SELF-CONFIDENCE DENGAN RESILIENSI PADA SISWA PENYANDANG DISABILITAS RUNGU DI SLB B YAKUT PURWOKERTO.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian terkait Hubungan antara Self-Confidence dengan Resiliensi pada siswa SMPLB penyandang disabilitas rungu di SLB B Yakut Kecamatan Purwokerto Timur Kabupaten Banyumas dilatarbelakangi oleh permasalahan siswa SLB B Yakut Purwokerto yang memiliki kecenderungan pasif ketika berada diluar sekolah dan merasa kurang percaya diri pada saat bertemu dan berbaur dengan teman seumurannya di lingkungan luar rumah. Menurut orangtua siswa, anak-anak cenderung merasa rendah diri karena menganggap bahwa diri mereka berbeda dengan teman sebaya mereka. Dan juga seringkali menerima perilaku yang kurang mengenakan ketika mencoba bermain bersama dengan teman sebaya didekat rumahnya. Melihat kondisi ini diperlukan penelitian lebih dalam mengenai apa hubungan Self-Confidence dengan Resiliensi terhadap siswa tunarungu, yang dimana Resiliensi diperlukan untuk siswa agar mempumyai kemampuan untuk bangkit dan mengatasi berbagai perubahan hidup yang berbeda dan kejadian yang dialami diri mereka. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh dan mengetahui hubungan Self-Confidence dengan Resiliensi terhadap siswa SMPLB penyandang tunarungu di SLB B Yakut Purwokerto. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan korelatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan melalui angket atau kuesioner dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan adanya korelasi yang positif antara Self-Confidence dengan Resiliensi, yang dimana semakin tinggi self-confidence siswa maka semakin tinggi pula tingkat resiliensi yang dimiliki siswa SMPLB penyandang tunarungu. Begitu pula sebaliknya, semakin rendah self-confidence siswa maka semakin rendah pula tingkat resiliensi yang dimiliki siswa tersebut. Hal tersebut disebabkan oleh kemampuan setiap individu dalam mengatasi dan memiliki kemampuan untuk meningkatkan tingkat kepercayaan diri dan bangkit dari hal-hal yang dianggap buruk oleh dirinya sendiri. Hubungan antara Self-Confidence dengan Resiliensi pada Siswa SMPLB di SLB B Yakut Purwokerto ini perlu mendapat perhatian, dukungan dan penanganan dari berbagai pihak untuk menyelesaikan permasalahan tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Self-Confidence, Resiliensi, Tuna Rungu
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 152 Perception, movement, emotions, drives
100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 153 Mental processes and intelligence
Divisions: Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Eka Septiani Nurrahmawati sdri
Date Deposited: 31 Jul 2023 01:38
Last Modified: 31 Jul 2023 01:38
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/21604

Actions (login required)

View Item View Item