KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN DI MI NEGERI MODEL SLARANG KIDUL LEBAKSIU TEGAL

FatihatulAfifah, 1223303038 (2016) KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN DI MI NEGERI MODEL SLARANG KIDUL LEBAKSIU TEGAL. Skripsi thesis, IAIN.

[img] Text
FATIHATUL AFIFAH_KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (789kB)
[img]
Preview
Text
Cover_Bab I_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (286kB) | Preview

Abstract

Kepala madrasah merupakan salah satu komponen pendidikan yang paling berperan dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Sebab, mewujudkan pendidikan islam yang bermutu adalah tanggungjawab yang utama bagi seorang pemimpin dalam suatu lembaga pendidikan. Hal ini dikarenakan kemampuan kepala madrasah dalam memimpin secara efektif merupakan kunci keberhasilan kepala madrasah. Jadi, kepala madrasah sebagai seorang pemimpin juga harus mampu memberikan bimbingan dan mengarahkan seluruh warga madrasah serta memberikan dorongan demi kemajuan madrasah dan memberikan inspirasi dalam mewujudkan madrasah yang bermutu. Kepala madrasah juga harus memperhatikan unsur-unsur input, proses, dan output disetiap komponen pendidikan. Hal itulah yang tengah diupayakan oleh kepala MI Negeri Model Slarang Kidul Lebaksiu Tegal dalam memimpin seluruh warga madrasah untuk bersama-sama mewujudkan sebuah lembaga pendidikan yang bermutu melalui tugas pokok dan fungsi kepala madrasah dalam pengembangan mutu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepemimpinan Kepala MI Negeri Model Slarang Kidul Lebaksiu Tegal dalam meningkatkan mutu pendidikan diantaranya fungsi kepemimpinan dalam meningkatkan mutu melalui peningkatan materi, memberikan inovasi serta motivasi kepada guru, staf dan siswa. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Dari hasil penelitian dapat disimulkan bahwa kepemimpinan kepala madrasah berpengaruh terhadap mutu pendidikan. Hal ini dibuktikan dari fungsi kepemimpinan kepala madrasah melalui pemberian arahan, motivasi dan inovasi kepada guru, staf dan siswanya untuk bersama-sama mewujudkan madrasah yang bermutu, proses perekrutan yang memenuhi syarat-syarat yang telah ditentukan, serta peningkatan materi, peningkatan proses pembelajaran untuk menghasilkan output yang memuaskan dan berkualitas sehingga terjadi peningkatan mutu pendidikan di MI Negeri Model Slarang Kidul Lebaksiu Tegal. Hal ini dapat dilihat dari perolehan prestasi akademik dan nonakademik seperti meningkatnya hasil ujian madrasah, perolehan juara lomba-lomba dan meningkatnya jumlah peserta didik baru.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan kepala madrasah dan mutu pendidikan
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.2 School Administration and Management
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: ulfah rulli hastuti
Date Deposited: 14 Feb 2017 07:18
Last Modified: 14 Feb 2017 07:18
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/2138

Actions (login required)

View Item View Item