STRATEGI COPING KORBAN BROKEN HOME DALAM MENGHADAPI PROBLEMATIKA HIDUP PADA MAHASISWA PRODI BKI ANGKATAN 2019 UIN PROF. K.H. SAIFUDDIN ZUHRI PURWOKERTO

Ernatus, zulaihah (2023) STRATEGI COPING KORBAN BROKEN HOME DALAM MENGHADAPI PROBLEMATIKA HIDUP PADA MAHASISWA PRODI BKI ANGKATAN 2019 UIN PROF. K.H. SAIFUDDIN ZUHRI PURWOKERTO. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Ernatus Zulaihah_Strategi Coping Korban Broken Home Dalam Menghadapi Problematika Hidup Pada Mahasiswa Prodi BKI Angkatan 2019 UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto-1.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Broken home ialah keadaan keluarga yang kurang harmonis dan tidak berjalannya selayaknya keluarga pada umumnya yang damai,rukun, sejahtera, karna didalam keluarga tersebut sering terjadi perselisihan yang mengakibatkan pertengkaran dan berujung perceraian. Dampak keluarga broken home dapat berdampak negatif dan positif bagi anak, dampak negatif seperti penyalah gunaan obat-obatan terlarang, gangguan psikis, susah untuk bergaul dan lain sebagainya. Dampak positif dari broken home seperti menciptakan bisnis, mendewasakan diri, dan lebih tegar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk-bentuk penerapan strategi coping pada lima mahasiswa Bimbingan dan Konseling Islam dalam mengatasi problematika hidup. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan penedekatan studi kasus. Tenik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah teknik observasi, wawancara mendalam dan dokumentasi. Analisis data menggunakan langkah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Bentuk-bentuk strategi coping yang dilakukan oleh lima mahasiswa yakni menggunakan problem focused coping dan emotion focused coping. Bentuk Penerapan problem focused coping dari lima informan adalah menceritakan masalahnya kepada orang yang dipercaya, menciptakan langkah kebahagiaan, mencari tahu apa penyebab timbulnya masalah, dan evaluasi dari. Bentuk penerapan emotion focused coping dari kelima informan yaitu melakukan hoby yang disukai, menganggap masalah broken home seringan mungkin, merasa menyesal dengan perceraian orangtua, dan mengambil sisi positif dari kejadian perceraian orangtua.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: strategi coping, promblematika hidup, broken home
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 120 Epistemology, causation, humankind > 128 Humankind
2x4. Fiqih > 2x4.3 Munakahat > 2x4.33 Perceraian
Divisions: Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Ernatus Zulaihah sdri
Date Deposited: 28 Jul 2023 06:50
Last Modified: 28 Jul 2023 06:50
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/21372

Actions (login required)

View Item View Item