HAUL SEBAGAI KESADARAN KOLEKTIF STUDI KASUS : PERINGATAN HAUL DI MLANGI YOGYAKARTA

MOKHAMMAD ZAINUL, UMAM (2023) HAUL SEBAGAI KESADARAN KOLEKTIF STUDI KASUS : PERINGATAN HAUL DI MLANGI YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Mo. Zainul Umam 1617502022 (1).pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap fungsional dari agama khusunya haul terhadap Jamaah Baitul Arkham dalam perhelatan Haul Habib Husein bin Habib Abu Bakar Bin al Quthban di Mlangi Yogyakarta. Dalam Hal Ini Subyek penelitinannya anggota dari Jamaah Baitul Arkham. Data primer diambil dari wawancara secara tidak langsung dalam sebuah diskusi sebagai data awal analisi yang kemudian dilanjutkan dengan observasi langsung di dalam pelaksanaan Haul Habib Husein bin Habib Abu Bakar Bin al Quthban. Selanjutnya, dianalisis dengan mereduksi dan mengklasifikasi data. Setiap analisis dinarasikan secara deskriptif dan diorganisasikan pada koherensi-koherensi sosial yang diterima secara ideologis. Penelitian ini dilihat melalui perspektif teori kesadaran kolektif yang diperkenalkan oleh Emile Durkheim. Penelitian ini menggunkan pendekatan antropologi dan sosiologi agama. Hasil dari penelitian ini mengungkapkan bagaimana peran agama dalam kemasyarakatan dan interaksi sosial dari pelaksanaan haul Habib Husein bin Abu Bakar al Quthban yakni Mereka mengambil nilai-nilai keagamaan dari adanya peringatan haul Habib Husein Bin Abu Bakar al Quthban sebagai salah satu sarana untuk muhasabah diri dan mengingatkan bahwa kehidupan akan ada kematian, kemudian sebagai bentuk mahabbah dan rasa hormat serta mengenang jasa perjuangan dari seorang guru (mursyid). Yang dibuktikan dengan adanya perasaan saling membantu secara langsung pelaksanaan haul Habib Husein Bin Abu Bakar al Quthban baik dalam bentuk materi maupun non materi, sebagai bentuk sumbangsih dan wujud solidaritas dalam mensukseskan tradisi peringatan haul Habib Husein Bin Abu Bakar al Quthban.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Tarekat Qodiriyah, Haul, Kesadaran Kolektif, mahabbah
Subjects: 2x5 Akhlak dan Tasawuf > 2x5.1 Akhlak
2x5 Akhlak dan Tasawuf > 2x5.2 Tasawuf
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam > 2x6.13 Interaksi Sosial
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam > 2x6.14 Perubahan Sosial
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora > Studi Agama - Agama
Depositing User: Mokhammad Zainul Umam sdr
Date Deposited: 29 Jul 2023 04:02
Last Modified: 29 Jul 2023 04:02
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/21326

Actions (login required)

View Item View Item